SuaraJakarta.id - Gelaran balap jalanan atau street race seri keempat resmi digelar Polda Metro Jaya di kawasan Jalan Benyamin Sueb, Kemayoran, Jakarta Pusat, hari ini Sabtu (3/9/2022). Ribuan peserta terpantau telah mendatangi gelanggang balap.
Pantauan Suara.com di lokasi, sejumlah peserta atau joki terlihat ada yang menyetel kuda besinya. Ada joki yang tengah menjajal sepeda motornya terlebih dahulu sebelum memulai balapan.
Pada bagian tenda peserta yang tak jauh dari gelanggang balap, terpantau montir-montor sedang menyetel mesin motor. Ada pula peserta yang swafoto dengan menjajarkan kuda besinya.
Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman mengatakan, kegiatan ini akan berlangsung hingga esok hari Minggu (4/9/2022).
Baca Juga: Street Race Kemayoran Digelar Hari Ini, Korlantas Antisipasi Taruhan Terselubung
Gelaran street race Kemayoran ini diharapkan dapat melahirkan potensi baru pebalap profesional Tanah Air.
"Saya harapkan street race yang diciptakan oleh Kapolda Metro Jaya betul-betul dapat menjadi sarana dan dimanfaatkan semaksimal mungkin," ujar dia.
Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Street Race Kemayoran Ergus berharap ajang street race ini bisa menjadi wadah bagi para pegiat joki jalanan.
Dia juga berharap kegiatan ini dapat menjadi batu loncatan bagi para pebalap amatir untuk menjadi atlet profesional.
"Kami ingin mencoba merangkul teman-teman. Yuk kita bisa untuk menjadi profesional, yuk kita bisa untuk mendukung Pak Dirlantas melancarkan niatnya serta memberikan fasilitas," papar Ergus.
Baca Juga: Momen Dirlantas PMJ Jajal 'Trek-trekan' Motor di Street Race Kemayoran
Sebelumnya, Dirlantas Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman mengatakan, total ada 1.025 peserta yang mengikuti seri keempat street race ini. Mereka berasal dari wilayah Jakarta hingga luar daerah.
Berita Terkait
-
Ambulans Kena Tilang Elektronik, Polda Metro Jaya: Evaluasi!
-
Polisi Imbau Warga Hindari Kawasan GBK: Ada Konser Taeyeon SNSD dan Laga Persija vs Persebaya
-
Prabowo-Gibran Salat Ied Bareng di Masjid Istiqlal, Polda Metro Jaya Kerahkan 710 Personel
-
2.500 Personel Gabungan Siaga Malam Lebaran, Jakarta Larang Konvoi Takbiran dan Petasan
-
Perusahaan Travel Dipolisikan Kasus Penipuan Modus Kode Booking Palsu, Korban Rugi Miliaran Rupiah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong