SuaraJakarta.id - Kepala Badan Pelindungan Pekerja MigranIndonesia (BP2MI), Benny Rhamdani, Staf KhususWakil Presiden RI, Arif Rahman, serta Menteri BadanUsaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, dan Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), Saidah Sakwan,dan Rizaludin, melepas dan memberikanpembekalan bagi 2.680 Calon Pekerja Migran Indonesia (CPMI) dan Pekerja Migran Indonesia (PMI) penempatan Korea Selatan, Taiwan, dan Malaysia.
Pelepasan dan Pembekalan dilaksanakan di GOR POPKI Cibubur, Senin (12/9/2022). Secara lebih rinci, para pesertaCPMI dan PMI, yaitu:
1.711 CPMI Korea Selatan yang mengikuti pembekalanatau Preliminary Education
530 PMI yang dilepas ke Korea Selatan
313 PMI yang dilepas ke Taiwan, serta
126 PMI yang diberangkatkan ke Malaysia.
Kepala BP2MI dalam sambutannya, mengatakan bahwa negara hadir melayani anak bangsa, dalam hal ini para pekerja migran yang bekerja di luar negeri.
"Kita terus memperbaiki sistem, berbagai regulasi juga dibenahi, termasuk fasilitas layanan untuk pahlawan devisa. Ini sebagai bentuk hadirnya negara," kata Benny.
Berbagai inovasi dari ide hingga tindakan nyata yang dilakukan BP2MI, lanjut Benny, mengikuti arahan presiden Joko Widodo untuk melindungi pekerja migran Indonesia dari ujung rambut hingga ujung kaki.
“Bandara internasional sudah tersedia lounge khusus untuk para PMI. Dan yang terbaru adalah kesepakatan dengan Bea Cukai untuk membebaskan pajak masuk atas barang-barang yang dibawa PMI masuk ke Indonesia,” kata Benny yang disambut gemuruh CPMI dan PMI.
Tentu ada Besaran dari dibebaskannya pajak barang masuk yang dibawa PMI. Kesepakatan yang sudah terwujud antara BP2Mi dan Bea Cukai adalah harga barang senilai Rp 20 juta ke bawah. Menurut Benny, BP2MI masih mengupayakan pembebasan barang milik PMI yang masuk, sebesar Rp25 juta.
Secara khusus Benny mengapresiasi kepala TETO (John Chen) dan atasae ketenagakerjaan Korea Selatan, Lee Junho, yang berjanji untuk ikut memberi perlindungan pada PMI yang bekerja di negara mereka.
Baca Juga: 3 Cara Menghindarkan Diri dari Perbuatan Tercela
Tak lupa, Benny menyampaikan terimakasih terbuka atas bantuan kementerian BUMN khususnya pengadaan 20 ambulans di UPT yang tersebar di berbagai daerah.
Menteri BUMN, Erick Thohir, pun membalas dalam sambutannya tentang kinerja BP2MI. Menurut Erick, segala upaya perbaikan yang dilakukan BP2MI adalah demi memberikan perlindungan dan kenyamanan CPMI maupun PMI.
"Saya apresiasi pembenahan yang dilakukan oleh Pak Benny. Saya hanya membantu misalnya terkait fasilitasdi terminal kedatangan pekerja migran baik jalur khusus maupun lounge khusus, juga memberikan bantuan pendanaan kepada PMI dari pada menjual harta atau terjebak rentenir demi bekerja di luar negeri," kata Erick.
Perbaikan sistem tersebut, disebutkan Erick, mulai menunjukkan hasil. Sejumlah negara penempatan PMI mulai turut membenahi sistem ketenagakerjaan asing.
"Pak Benny bekerja dengan hati, sesuai arahan Bapak Presiden. Kita lihat sekarang bagaimana Korea Selatan dan Taiwan mau memperbaiki seluruh sistem pekerjanya untuk menghormati pekerja dari negara kita. Bahkan, ada revisi standar gaji bekerja di Taiwan dan Korea Selatan," tutur Erick.
Bupati Sambas, Satono, dan jajaran pemkab Sambas mengikuti video conference (secara online) untuk melepaskan CPMI yang akan dilepas ke Malaysia melalui PLBN di Kalimantan Barat.
Selanjutnya, turut diserahkan secara simbolis credential letter oleh Atase Ketenagakerjaan Korsel, Lee Junho, serta Visa Kerja yang dikeluarkan oleh TETO dalam hal ini diberikan secara simbolis oleh Kepala Taipei Economic and Trade Office (TETO), John Chen kepada20 CPMI yang terbang hari ini ke Taiwan
Berita Terkait
-
Hujan dan Angin Kencang Sapu 10 Ribu Tenda di Jalur Gaza
-
Hizbullah-Israel Damai, Erdogan: Kami Akan Bantu Hentikan Pembantaian di Gaza
-
Jago Partainya Keok di 'Kandang Banteng', Bambang Pacul: Cuaca Sedang Tidak Baik
-
Hizbullah-Israel Sepakat Berdamai, Lebanon Langsung Jaga Perbatasan dengan Suriah
-
Shin Tae-yong: Kepercayaan Diri Pemain Sekarang Meningkat
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Uji Tabrak Gagal Raih Bintang, Standar Keamanan Citroen C3 Aircross Mengkhawatirkan
-
Erick Thohir Sebut Aturan Kredit Pembiayaan Rumah Ribet, Target Prabowo Dibawa-bawa
-
Hore! Harga Tiket Pesawat Domestik Turun 10% Sepanjang Libur Nataru
-
Broto Wijayanto, Inspirator di Balik Inklusivitas Komunitas Bawayang
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
Terkini
-
Pilkada Jakarta 2024: Pramono-Rano Karno Unggul di TPS Anies Mencoblos
-
Dharma Pongrekun-Kun Wardana Pantau Hitung Cepat dari Posko Pemenangan Siang Ini
-
Ditemani Sang Istri, Ridwan Kamil Gunakan Hak Suara di TPS Kota Bandung
-
Dharma Pongrekun Bersama Keluarga Nyoblos di TPS 31 Lebak Bulus
-
Pramono Mengaku Bisa Tidur Tenang Jelang Pencoblosan Pilkada Jakarta 2024