SuaraJakarta.id - Hotman Paris Hutapea mengakui sempat setuju menjadi pengacara Ferdy Sambo. Bahkan sudah sepakat soal honor dirinya sebagai kuasa hukum.
Pengakuan itu disampaikan Hotman saat menjadi bintang tamu dalam podcast Deddy Corbuzier.
Berita mengenai Hotman akui sempat setuju jadi pengacara Ferdy Samo ini merupakan satu dari lima berita SuaraJakarta.id—grup Suara.com—yang paling banyak dibaca, Selasa (20/9/2022).
Lainnya ada berita soal legislator PDIP setuju TGUPP dibubarkan, lalu tangis ibu guru pecah saat tahu muridnya jarang sekolah karena kangen mendiang ibu.
Baca Juga: Kisah Heroik Tukang Cukur Rambut di Cengkareng Lawan Tiga Bandit Demi Pertahankan Uang Setoran
Kemudian, isi surat pria di Tangerang sebelum gantung diri, dan Kompolnas sebut Polri sudah sesuai jalur pada kasus Ferdy Sambo.
Berikut daftar lima berita SuaraJakarta.id terpopuler selengkapnya:
1. Hotman Paris Akui Sempat Setuju Jadi Pengacara Ferdy Sambo, Lantas Batal Usai Istri dan Anak Ngamuk
Pengacara kenamaan Hotman Paris Hutapea mengakui sempat setuju menjadi pengacara Ferdy Sambo. Menurutnya, kasus ini merupakan menjadi impian para pengacara karena menyedot perhatian publik secara luas.
Bahkan kata Hotman, ia dan pihak Ferdy Sambo telah sama-sama sepakat soal bayaran untuk dirinya sebagai pengacara. Hal itu disampaikan Hotman dalam YouTube Deddy Corbuzier.
Baca Juga: Diskusikan Kriteria Pj Gubernur Pengganti Anies, Pengusaha Bakal Beri Masukan ke Jokowi
2. Setuju TGUPP Dibubarkan, Legislator PDIP: Sangat Membebani Uang Rakyat
Anggota DPRD DKI Jakarta Hardiyanto Kenneth mengaku setuju dengan pernyataan Ketua DPRD Prasetyo Edi Marsudi yang meminta agar TGUPP (Tim Gubernur untuk Percepatan Pembangunan) dihilangkan.
Sebab, menurut Kenneth, TGUPP memang tidak ada manfaatnya sama sekali bagi pembangunan di Jakarta. Ia juga menyinggung soal anggaran APBD yang dipakai untuk TGUPP ini.
3. Tangis Bu Guru Pecah, Ternyata Penyebab Muridnya Jarang Sekolah karena Rindu Dibangunin Mendiang Ibu
Tangis Endah Rosmalina, guru SDN 1 Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, tak terbendung saat mengunjungi kediaman salah satu muridnya yang jarang ke sekolah. Usut punya usut, penyebabnya lantaran sang murid rindu dengan mendiang ibunya.
Cerita ini dibagikan Endah di akun TikTok-nya yang dilihat, Senin (19/9/2022). "Gak mudah memang menjalani hari-hari tanpa sosok ibu," tulis @endahrosmalina.
4. Tinggalkan Sepucuk Surat Bertuliskan "Judi Online Menghancurkan Hidupku", Pria di Tangerang Gantung Diri
Para pegawai sebuah pabrik di Cikupa, Kabupaten Tangerang, digegerkan dengan aksi seorang rekan mereka yang nekat akhiri hidup dengan gantung diri. Disaku korban ditemukan sepucuk surat bertuliskan, "Judi Online Menghancurkan Hidupku".
Korban yang berinisial HK (47) diduga nekat gantung diri karena terlillit utang akibat judi online. Peristiwa itu terjadi pada Selasa (20/9/2022) pagi, di mana jasad korban ditemukan oleh rekan kerjanya dalam posisi tergantung di pohon dekat mess karyawan.
5. Karier Ferdy Sambo Tamat, Kompolnas: Polri Sudah on the Track
Anggota Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) Poengky Indarti angkat suara terkait putusan sidang etik yang menolak banding Ferdy Sambo. Keputusan itu membuat karier mantan Kadiv Propam Polri itu berakhir setelah 28 tahun menjadi anggota kepolisian.
Poengky sendiri menilai, Polri sudah sesuai jalur dengan memutuskan menolak permohonan banding Ferdy Sambo atas putusan Sidang Komisi Kode Etik Polri yang menjatuhkan sanksi pemberhentian tidak dengan hormat (PTDH).
Berita Terkait
-
Seorang Wanita Tewas Usai Jadi Korban Penjambretan, Kepala Terbentur Aspal Gegara Tas Ditarik Hingga Terjatuh
-
Beda Kekayaan Hotman Paris Vs Razman, Makin Panas Usai Sumpah Advokat Dibekukan: Kariernya Berakhir
-
Singgung Konsekuensi Logis, Respons Otto Hasibuan soal Pembekuan BAS Razman Tuai Pro Kontra
-
Hotman Paris Bahas 3 Malapetaka yang Kini Dialami Razman Arif Nasution
-
Penampakan Diduga Rumah Razman Arif di Medan, Disuruh Hotman Paris Pulang Kampung dan Bertani
Terpopuler
- Apa Sanksi Pakai Ijazah Palsu? Razman Arif dan Firdaus Oiwobo Diduga Tak Diakui Universitas Ibnu Chaldun
- Aset Disita gegara Harvey Moeis, Doa Sandra Dewi Terkabul? 'Tuhan Ambil Semua yang Kita Punya...'
- Ragnar Oratmangoen: Saya Mau Keluar dari...
- Ragnar Oratmangoen Tak Nyaman: Saya Mau Kembali ke Belanda
- Bagaimana Nih? Alex Pastoor Cabut Sebulan Sebelum Laga Timnas Indonesia vs Australia dan Bahrain
Pilihan
-
Rusuh Persija vs Persib: Puluhan Orang Jadi Korban, 15 Jakmania, 22 Bobotoh
-
Dukungan Penuh Pemerintah, IKN Tetap Dibangun dengan Skema Alternatif
-
Perjuangan 83 Petani Kutim: Lahan Bertahun-tahun Dikelola, Kini Diklaim Pihak Lain
-
Persija vs Persib Bandung, Ridwan Kamil Dukung Siapa?
-
Jordi Amat Bongkar Dugaan Kasus Pencurian Umur: Delapan Pemain..
Terkini
-
Penjelasan Polisi Soal Video Viral Penumpang Taksi Online Dikejar Begal di Menteng
-
DPRD Jakarta Minta Ancol Buat Ulang Skema Penataan Pedagang: Ada Ketidakadilan
-
Polisi Tangkap 4 Wanita Pencuri Perhiasan Milik Anak-anak di Mal Jakarta Barat
-
Aksi Unjuk Rasa Warga di Kapuk Muara Penjaringan Jakut Berakhir Ricuh
-
Kebakaran di Poncol Jaya Jaksel Diduga Akibat Korsleting dari Kamar Kos