SuaraJakarta.id - Seorang pengendra motor tertabrak KRL (kereta rel listrik) di Cisauk, Kabupaten Tangerang. Akibatnya, pemotor itu mengalami luka berat.
Diduga, pemotor yang merupakan seorang lansia berinisial L (62), menerobos palang perlintasan. Peristiwa itu terjadi siang tadi sekira pukul 13.30 WIB.
"Korban mengalami luka cedera di kepala dan tangan sebelah kanan," kata Kanit Laka Lantas Polres Tangerang Selatan Iptu Nanda Setya, Kamis (29/9/2022).
Nanda menjelaskan kronologi pemotor tertabrak KRL tersebut. Bermula saat korban yang mengendarai motor Honda Beat, melaju dari arah Polsek Cisauk hendak ke Simpang Asem Cisauk.
Baca Juga: Kronologi Angkutan Kota Tertabrak KRL di Kota Bogor, Polisi: Angkot Diduga Rem Blong
Setibanya di perlintasan kereta api Stasiun Cisauk, palang perlintasan tertutup. Ini dikarenakan akan ada kereta KRL NoKa. 2062 jurusan Tanah Abang-Rangkas Bitung yang akan melintas.
"Diduga motor yang dikendarai L menerobos palang perlintasan. Sehingga tersambar/tertabrak oleh KRL," ujar Nanda.
Atas kejadian tersebut L terpental dan mengalami luka-luka dan dievakuasi ke RS Selaras.
"(Korban) lalu dirujuk ke RSUD Kabupaten Tangerang untuk pertolongan medis lebih lanjut," pungkas Nanda.
Baca Juga: Diduga Alami Rem Blong, Angkot Jurusan Citeureup-Pasar Anyar Tertabrak KRL di Jalan Kebon Pedes
Berita Terkait
-
Viral Oknum Patwal Diduga Tendang Pemotor hingga Bikin Polisi Minta Maaf, Begini Peraturannya
-
Jangan Sepelekan! 4 Kebiasaan Kecil yang Bisa Mengantarkan Pemotor ke UGD
-
Renovasi Tuntas! Indomilk Arena Kini Lebih Megah dan Ramah Disabilitas
-
Jangan Biarkan Hujan Halangi Perjalanan: Ini Cara Cerdas Berkendara Motor di Musim Penghujan
-
Video Honda Scoopy vs Toyota Alphard Milik Anggota DPRD: Pemotor Terpental Hingga Salto ke Udara
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
-
LDA Keraton Solo: Wacana Pembentukan DIS Sempat Diajukan ke MK
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
Terkini
-
Laporan Dibegal, Pemuda di Tangerang Ternyata Tertembak Pistol Sendiri
-
Ngeri! JPO Tipar Cakung 'Menganga' Tidak Diurus, Warga: Bawaannya Pusing Lihat ke Bawah!
-
Detik-detik Pelaku Pembunuhan di Tangerang Terekam CCTV Saat Bawa Jenazah Korban
-
Jakarta Kembali Jadi Tuan Rumah Formula E 2025, Pemprov Minta Tidak Setengah-setengah
-
Misteri Jasad Pria dalam Karung Mulai Terungkap! Polisi Bekuk Pembunuh di Tangerang