SuaraJakarta.id - Polisi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) tindakan asusila terhadap anak di bawah umur yang terjadi sebuah empang atau kolakan di samping Rumah Sakit (RS) Mitra Keluarga, Kalideres, Jakarta Barat.
Kanit Reskrim Polsek Kalideres AKP Subartoyo mengatakan, pihaknya sedang mencari petunjuk dengan meminta keterangan dari saksi-saksi yang berada di sekitar lokasi. Ia juga bakal meminta keterangan RT, RW setempat serta pihak rumah sakit temtang peristiwa tersebut.
"Kita bakal menanyakan kepada pasien, yang merekam dan meminta video aslinya," kata Bartoyo saat di temui di lokasi, Selasa (11/10/2022).
Meski begitu saat ini, Bartoyo baru meminta keterangan wawancara dari warga yang berada di sekitar lokasi. Jika ada petunjuk selanjutnya, tak menutup kemungkinan saksi-saksi akan dipanggil.
Baca Juga: Viral! Warung Makan di Surabaya Ini Murah Banget, Makan Sepuasnya Bayar Rp5.000
"Untuk rekaman CCTV nanti dikoordinasi. Nanti di cek apakah ada yang mengarah ke lokasi atau tidak," jelasnya.
Sebelumnya diberitakan, seorang pria diduga melakukan tindakan asusila terhadap seorang bocah lelaki di kawasan Kalideres Jakarta Barat, pada Minggu (9/10/2022) kemarin.
Aksi tersebut viral di media sosial, usai akun Twitter @kautsarazhr1 mencuitnya. Dalam cuitan tersebut, juga diunggah video adegan asusila antara pria dewasa dengan bocah lelaki.
Adegan tak pantas itu dilakukan di tengah empang atau kubangan air berwarna kecoklatan. Akun tersebut juga mengatakan, rekaman video tersebut berasal dari temannya yang tengah di rawat di rumah sakit Mitra Keluarga Kalideres, Jakarta Barat (Jakbar).
"Kejadian di dekat RS Mitra Keluarga, sepertinya korban pedofil, tolong diusut," cuit akun @kautsarazhr1, dikutip Suara.com pada Selasa (11/10/2022).
Baca Juga: Nama Menu Makanan Tidak Nyambung Bikin Pembeli Mikir Keras
Dalam video juga terlihat peristiwa itu dilakukan di tengah perkebunan kosong yang dipagari oleh tembok beton.
"Kata temen gue yang ngeliat dari kamar perawatan letaknya di samping RS Mitra Keluarga," cuit akun tersebut dalam thread-nya.
Sementara itu, Kapolsek Kalideres AKP Syafri Wasdar mengatakan, masih menyelidiki peristiwa tersebut. Tim sedang melacak lokasi yang dimaksut oleh pengunggah video.
"Kami sudah monitor, sudah menerima informasi tersebut. Saat ini, Kanit Reskrim beserta tim tengah berada di lapangan," kata Syafri saat dikonfirmasi, Senin (10/10/2022) malam.
Sebagai informasi, video thread akun tersebut telah menjadi perhatian publik. Hingga berita ini dimuat, unggahan tersebut sudah mendapatkan balasan sebanyak 1.256 kali.
Sementara ada 2.241 akun yang me-retweet atau memposting ulang. Kemudian yang menyukai unggahan ini sebanyak sebanyak 4.121. Adapun, video yang menampilkan tindakan asusila tersebut sudah ditonton sebanyak 116 ribu kali.
Dalam cuitannya, akun @kautsarazhr1 juga telah membagikan unggahan tersebut dengan me-mention akun kementerian perlindungan perempuan dan anak @kpp_pa dan Divisi Humas Polri @DivHumas_Polri serta menambahkan hastag atau tanda pagar BMKG.
Berita Terkait
-
Terungkap, Ivan Sugianto Juga Suruh Siswa SMA Sujud dan Menggonggong Saat Dimediasi Kepala Sekolah
-
Isu Video 12 Menit Viral, Segini Penghasilan YouTube ONIC Lydia
-
Cara Lihat Pesan Send The Song Untukmu, Berikut Langkah-langkahnya!
-
Seberapa Kaya Jhon LBF? Janji Kuliahkan Siswa SMA Korban Ivan Sugianto sampai ke Luar Negeri
-
Bikin Penasaran, Bagaimana Cara Mengetahui Pengirim Send the Song?
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual