SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan meresmikan Taman Maju Bersama (TMB) di Taman Maju Bersama Delonix, Pasar Rebo, Jakarta Timur, Rabu (12/11/2022). Total ada 100 TMB yang tersebar di sejumlah titik di Ibu Kota.
Peresmian TMB itu dalam rangka memberikan ruang interaksi kepasa masyarakat DKI Jakarta. Dalam kesempatan itu, Anies turut didampingi oleh Wali Kota Jakarta Timur, M. Anwar dan Kadistamhut DKI, Suzi Marsitawati.
"Ini adalah ruang bersama masyarakat, misalnya transportasi umum, trotoar, dan taman, itu adalah ruang ketiga, di mana warga berinteraksi dan beraktivitas bersama. Prinsip ruang ketiga adalah ruang yang memberikan perasaan kesetaraan, kebersamaan, dan ruang yang memungkinkan antarwarga ada interaksi yang positif," kata Anies sebagaimana dikutip dari situs PPID DKI Jakarta.
Anies memaparkan, TMB dikerjakan dengan pola yang telah disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat setempat. Pasalnya, kebutuhan tersebut berasal dari aspirasi masyarakat yang dimasukkan ke dalam proses perancangan -- yang turut melibatkan warga.
Baca Juga: Hasto PDIP Singgung Biru Lepas dari Jokowi, NasDem: Itu Politik Rendahan yang Sama Sekali Tak Elegan
"Rancangan yang dihasilkan pun merupakan produk kolaborasi yang melibatkan pemerintah, masyarakat, dan pakar, sehingga muncul format yang berbeda-beda di setiap tempat. Tujuannya adalah begitu taman ini digunakan sesuai dengan kebutuhannya, kita berharap ruang ketiga ini mampu mempersatukan masyarakat Jakarta dan itulah prinsip di balik TMB," jelas dia.
Anies juga berpesan kepada pengelola TMB agar tempat itu bisa dimanfaatkan oleh warga Jakarta. Khususnya, anak-anak bisa bermain dengan nyaman.
"Karena itu, ditandai dengan tidak adanya larangan untuk menginjak rumput, rumput untuk bermain. Jadi inilah konsep untuk taman maju bersama yang Alhamdulillah Tim Dinas Pertamanan dan Hutan Kota telah berhasil melampaui target yang semula ditargetkan 86 taman maju bersama, Alhamdulillah tercapai 100 Taman Maju Bersama," tutup Anies.
Berikut 100 TMB yang telah terbangun di Jakarta yaitu:
- Jakarta Utara: 17 TMB
- Jakarta Barat: 17 TMB
- Jakarta Selatan: 28 TMB
- Jakarta Timur: 38 TMB
Berita Terkait
-
Profil dan Sepak Terjang Amirul Wicaksono, Eks Direktur IT Bank DKI yang Dicopot Pramono Anung!
-
Makna Gaun Pernikahan Mutiara Baswedan Rancangan Didit Hediprasetyo, Prabowo Spill Tak Dibayar
-
Film Jumbo Dipuji Anies Baswedan, Benih Lahirnya Studio Ghibli Tanah Air
-
Intip Baju Pernikahan Anak Anies Baswedan, Dirancang Khusus oleh Didit Hediprasetyo Anak Prabowo
-
Bak Pinang Dibelah Dua: Gaya Komunikasi PM Singapura Disandingkan Anies Baswedan
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta