SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan selesai melaksanakan Salat Jumat terakhirnya di Masjid Fatahillah, Balai Kota DKI, Jumat (14/10/2022). Setelah salat Anies menyebut momen ini cukup mengesankan.
Diketahui, Masjid Fatahillah mulai dibangun oleh Gubernur sebelumnya, yakni Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok. Peletakan batu pertama atau ground breaking dilakukan Ahok pada September 2015 lalu.
Dana pengerjaan masjid ini berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) tahun 2015 dengan nilai Rp 18,8 miliar.
Selanjutnya, masjid ini diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Januari 2016.
Baca Juga: Momen Salat Jumat Terakhir Anies Baswedan di Masjid Fatahillah Balai Kota
Anies mengatakan momen Salat Jumat baginya selalu mengesankan. Ia pun berharap bisa melakukan Salat Jumat di tempat ini lagi ke depannya.
"Mengesankan. Setiap jumatan mah selalu mengesankan. Alhamdullilah hari ini kita bersyukur sekali. Alhamdullilah bisa jumatan sama-sama dan Insya Allah nantinya silaturahmi bisa terjaga terus," ucapnya.
Mengenai rencananya pekan depan ketika tak lagi menjabat sebagai Gubernur, Anies mengaku belum tahu apakah akan Salat Jumat di Masjid Fatahillah lagi atau tidak.
Anies mengaku kerap melakukan Salat Jumat di tempat lain jika ada acara di luar Balai Kota.
"Ya belum tahu dong. Kan kalau hari Jumat tidak selalu jumatan di sini. Kalau lagi di lapangan saya ini sekalian (Jumatan di luar Balai Kota). Alhamdulillah lancar mudah-mudahan nanti ya," pungkasnya.
Baca Juga: Terpopuler: Wanda Hamidah Murka ke Anies Baswedan, Lesti Kejora Berdamai dengan Rizky Billar
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan melakukan Salat Jumat terakhir sebagai Kepala Daerah Jakarta di Masjid Fatahillah, Balai Kota DKI, Jalan Medan Merdeka Selatan, Gambir, Jakarta Pusat pada Jumat (14/10/2022). Anies diketahui akan lengser dari kursi DKI 1 pada Minggu (16/10/2022) mendatang.
Sebelum Salat Jumat, Anies sempat menghadiri acara penandatanganan perjanjian kerjasama antara Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya dengan PT Mayo Indonesia sebagai mitra kerja sama penyelenggaraan sistem penyediaan air minum di ruang pola, gedung blok G, Balai Kota.
Dalam acara ini, Anies memberikan sambutan dan tanggapannya atas kolaborasi BUMD-swasta ini.
Acara ini berakhir begitu mepet dengan waktu Salat Jumat. Anies pun terburu-buru dan hanya singkat menjawab pertanyaan wartawan karena ingin Salat Jumat.
"Ini sudah mau Jumatan (salat Jumat), nanti saja ya," kata Anies, Jumat (14/10/2022).
Setelah menjawab sedikit pertanyaan wartawan, Anies langsung tinggal pergi ke Masjid Fatahillah. Ia sempat ke kantornya lebih dulu untuk berwudhu.
Anies tidak salat di shaf paling depan, melainkan di gedung Blok G yang selalu disulap menjadi shaf salat tambahan ketika Salat Jumat.
Anies terlihat mengenakan kemeja batik berwarna cokelat dengan peci hitam.
Sementara duduk di samping kanannya, yakni Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta Ahmad Riza Patria yang mengenakan kemeja batik berwarna hijau dengan peci hitam.
Salat Jumat ini diikuti oleh para Aparatur Sipil Negara (ASN) Balai Kota dan warga sekitar atau tamu yang datang ke Balai Kota.
Setelah Salat Jumat, Anies dijadwalkan akan melakukan perpisahan dengan para ASN.
Berita Terkait
-
Bersejarah! Anak Abah-Ahokers Kini Bersatu Dukung Pram-Rano di Jakarta: Ahok dan Anies Bertemu usai Relawan Guyub?
-
Pede Menangkan Pram-Rano Satu Putaran, 15 Ribu Relawan Anies 'Anak Abah' Siap Jaga Ketat TPS pada 27 November
-
Outfit Anies Baswedan di Baliho Pramono-Rano Bikin Salfok, Netizen: Unjokowisme
-
Endorse Prabowo ke RK Masih Abu-abu, Ini 'Daerah Kekuasaan' Anies-Ahok buat Menangkan Pramono di Jakarta
-
Pilkada Jakarta: Endorse Anies-Ahok Bikin Pramono Makin Perkasa, Meski RK 'Dibeking' Jokowi-Prabowo
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
-
Iuran Rp 20 Ribu untuk Listrik di SMA Negeri 1 Bontang, Disdik Kaltim Angkat Bicara
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual