SuaraJakarta.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono menyebut banyak petugas Kelurahan yang memberikan tugas tambahan ke Petugas Prasarana dan Sarana Umum (PPSU). Mulai dari sopir pribadi hingga sekadar membawakan koran setiap harinya.
Menurut Heru, tidak seharusnya PPSU bekerja di luar Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi). Hal ini malah akan memberikan mereka beban tambahan dalam bekerja.
Hal ini disampaikan Heru saat memberikan arahan kepada sekitar 400 Pegawai Negeri Sipil (PNS) lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI di Taman Ismail Marzuki, Selasa (18/10/2022).
"Mudah-mudahan bu Lurah pak Lurah ada. PPSU jangan jadi staf bapak. Mohon maaf jangan jadi driver (sopir), suka bawain koran," ujar Heru di lokasi.
Baca Juga: Hari Kedua Gantikan Anies, Pj Gubernur DKI Heru Larang Wali Kota se-Jakarta Cuti: Lagi Musim Hujan!
Heru mengaku mendapatkan informasi ini setelah PPSU yang bersangkutan mengeluh kepadanya. Ia pun berencana memanggil Lurah itu agar ke depannya tak lagi mempekerjakan Lurah di luar tugasnya.
"PPSU 65 orang diambil lima juga nggak ketahuan itu. Tapi itu tidak bisa. Untuk pelayanan ga bisa. Kan kontraknya untuk PPSU. Kira-kira seperti itu. Saya yakin masih ada," ucapnya.
Ia juga berencana melakukan inspeksi dadakan (sidak) ke berbagai Kelurahan di Jakarta ke depannya. Tujuannya untuk memastikan semua PPSU bekerja sesuai tugas dan kontraknya.
"Tolong ya besok. Saya orang Jawa nih. Kalau saya ngomong besok saya akan keliling Kelurahan, nggak dadakan juga. Mungkin kalau nanti pak Aspem sekali-sekali nggak sibuk. Sekalian ngecek sekalian silaturahmi menanyakan hal itu," pungkasnya.
Baca Juga: Jakarta Masuk Musim Hujan, Pj Gubernur DKI Heru Budi Minta Wali Kota-Lurah Tak Cuti
Berita Terkait
-
Catatan Hitam PJ Gubernur Heru Budi Hartono: Isu RS Sumber Waras hingga Reklamasi Teluk Jakarta
-
Sejarah Meja Aduan Balaikota DKI Jakarta: Dibikin Ahok, Ditutup Anies, Dibuka Lagi oleh Heru Budi Hartono
-
Heru Budi Minta Anak Buah Bikin Mitigasi Banjir Jakarta, dari Rekayasa Lalin hingga Bolehkan Pekerja WFH
-
Hari Kedua Gantikan Anies, Pj Gubernur DKI Heru Larang Wali Kota se-Jakarta Cuti: Lagi Musim Hujan!
-
Jakarta Masuk Musim Hujan, Pj Gubernur DKI Heru Budi Minta Wali Kota-Lurah Tak Cuti
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Akhir Pekan Hoki, Link DANA Kaget Terbaru Siap Diburu, Jangan Sampai Kuota Habis
-
Bupati Dhito dan Gubernur DKI Jakarta Kerjasama untuk Menekan Kemiskinan
-
Pengacara Pelaku Pelecehan Layangkan Somasi, SMK Waskito Serahkan Proses Hukum ke Polisi
-
Jangan Telat! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Momen Jumat Berkah
-
Cuan Sambil Rebahan! Segera Klaim 3 Link Saldo DANA Kaget Hari Ini