SuaraJakarta.id - Sebuah video yang memperlihatkan dua Warga Negara Asing (WNA) mengacungkan jari tengah ke petugas imigrasi, beredar di media sosial. Peristiwa itu terjadi di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.
Dua WNA tersebut diketahui bernama Maziar Davirshi asal Australia dan Megumi Tadatsu asal Jepang. Keduanya merupakan pasangan suami istri alias pasutri.
Video aksi kedua WNA itu pun viral di media sosial. Salah satunya diunggah akun Instagram @lensa_berita_jakarta.
Kepala Kantor Imigrasi Bandara Soetta, Tito Andrianto mengatakan, peristiwa tersebut terjadi pada 17 Oktober 2022 di Terminal 3 sekira pukul 19.35 WIB.
Saat itu keduanya beserta anak-anaknya akan terbang pulang ke Australia menggunakan pesawat QF42.
Tetapi, saat pemeriksaan dokumen keimigrasian, diketahui pasutri WNA itu telah overstay selama dua hari dan diminta membayar beban overstay tersebut.
Bukannya membayar, keduanya marah melempar amplop cokelat dan mengacungkan jari tengah ke petugas imigrasi. Tindakan itu, membuat pihak Imigrasi tersinggung.
"Kami sangat tersinggung, pak Menteri juga sangat tersinggung. Tindakan ini sudah masuk dalam unsur pidana," kata Tito dalam keterangannya, Kamis (20/10/2022).
Meski begitu, kini kasus tersebut selesai. Pasutri WNA itu akhirnya meminta maaf yang didampingi Kedutaan Besar Australia dan Jepang di Kantor Imigrasi Bandara Soekarno-Hatta pada Rabu (19/10/2022).
Baca Juga: Viral Rintihan Ibunda Korban pada 3 Pemuda Begal Sadis: Kenapa Ada Iblis di Hati Kamu?
Keduanya, juga meminta agar kasus tersebut tak dibawa ke ranah pidana atau melaporkan ke polisi. Kini, kasus tersebut pun selesai.
"Kita ambil restorative justice dengan pertimbangan mereka punya anak balita 2 orang dan permintaan maaf dari perwakilan kedutaan serta yang bersangkutan. Serta dilakukan deportasi dan pencekalan," pungkasnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Video Ibu-ibu Tunjukkan Stok Obat Sirup di Rumah Masing-masing Ramai di IG, Warganet: Emak-emak Panik
-
Polwan Asal Lombok Timur AKP Rita Yuliana Sebut Ariel NOAH Kesayangannya
-
Viral Rintihan Ibunda Korban pada 3 Pemuda Begal Sadis: Kenapa Ada Iblis di Hati Kamu?
-
Lempar Amplop hingga Acungkan Jari Tengah ke Petugas Imigrasi Soetta, Pasangan WNA Asal Australia dan Jepang Minta Maaf
-
Kasus KDRT Lesti Kejora Jadi Sorotan, Viral Video Rizky Billar Sebut Netizen Gak Tahu Apa-Apa
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri