SuaraJakarta.id - Eks pendeta muda Christian Rudolf Tobing (36) sempat mengelak membunuh Ade Yunia Rizabani atau Icha (36) di apartemen Pramuka, Jakarta Timur, beberapa waktu lalu. Rudolf membuat skenario licik jika teman wanitanya itu meninggal karena sakit asma.
"Korban disebut meninggal sakit asma pada saat bersama pelaku," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan kepada wartawan, Senin (24/10/2022).
Tak percaya begitu saja, penyidik Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya lantas melakukan serangkaian penyelidikan dan penyidikan. Sampai pada akhirnya ketika barang bukti terkumpul Rudolf tak bisa mengelak lagi.
"Saat didalami dan investigasi oleh penyidik, pelaku mengaku sebagai orang yang membunuh korban dengan direncanakan karna pelaku sakit hati dan dendam kepada korban," ungkap Zulpan.
Baca Juga: Terkuak! Usai Bunuh Icha, Eks Pendeta Muda Rudolf Tobing Pakai Uang Korban untuk Main Trading Binomo
Main Trading Binomo
Dalam kesempatan yang sama, Dirreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Hengki Haryadi mengungkap tersangka Rudolf tidak hanya membunuh korban. Melainkan turut merampas barang berharga hingga uang milik korban mencapai Rp30 juta.
Hengki menyebut sebgaian uang hasil rampasan tersebut lantas dipergunakan tersangka Rudolf untuk bermain trading Binomo.
"Total uang korban yang diambil itu Rp30 juta, Rp4 juta dipakai untuk trading Binomo," ungkap Hengki.
Rudolf sempat dihadirkan penyidik saat ekspose tadi. Pantauan Suara.com, pria berkepala pelontos itu terlihat mengenakan pakaian tahanan berwarna oranye. Dengan tangan terikat kabel ties Rudolf bungkam dan hanya menunduk lesu sepanjang di hadirkan hadapan awak media.
Kasus ini terungkap setelah pihak kepolisian menemukan jenazah korban terbungkus plastik hitam di kolong Tol Becakayu, Bekasi. Hanya berselang 1x24 jam Rudolf ditangkap Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro Jaya saat hendak menjual laptop milik korban ke toko penggadaian di Pondok Gede, Jakarta Timur, pada Selasa (18/10/2022).
Berita Terkait
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
-
Sadis! Aksi Pembunuhan di Kota Wisata Terekam CCTV, Pelaku Tusuk Leher Korban
-
Misteri Kematian Jurnalis di Hotel: Sopir Ambulans Ungkap Fakta Mengejutkan!
-
Komnas Perempuan Desak Aparat Hukum Identifikasi Kasus Femisida
-
Oknum Prajurit Bunuh Jurnalis Juwita di Kalsel, TNI AL Minta Maaf ke Keluarga Korban
Tag
- # Christian Rudolf Tobing
- # Rudolf Tobing
- # Rudolf
- # Pembunuh Rudolf Tobing
- # rudolf pembunuh mayat terbungkus plastik
- # tampak rudolf pembunuh wanita terbungkus plastik
- # mayat terbungkus plastik hitam
- # mayat terbungkus plastik di kolong tol becakayu
- # pembunuh mayat terbungkus plastik eks pendeta muda
- # pembunuh mayat terbungkus plastik senyum
- # pembunuhan
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot