SuaraJakarta.id - Satuan Reserse Kriminal Polres Metro Jakarta Pusat membentuk tim khusus (timsus) untuk melakukan pengejaran terhadap pelaku penusukan pengojek daring atau driver ojek online di Tanah Abang pada Sabtu (22/10/2022).
"Kita sudah bentuk tim khusus dalam mengejar pelaku yang sudah diketahui identitas nya," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Besar (Kombes) Polisi Komarudin, Rabu (26/10/2022).
Komarudin mengungkapkan, pelaku diketahui berpindah-pindah ke sejumlah tempat, mulai dari Pulau Jawa dan Sumatera. Bahkan pelaku juga sudah masuk ke dalam hutan agar tidak terlacak.
"Infonya pelaku termonitor berpindah-pindah tempat, sudah tidak berada di permukiman, justru sekarang masuk ke hutan," katanya.
Baca Juga: Lebih Lengkap! Ini Dia Kronologi Lengkap Penusukan Anak Habis Ngaji
Komarudin mengatakan pencarian diperluas karena pelaku berpindah-pindah titik lokasi.
Selain itu, Komarudin juga menyatakan bahwa pelaku yang melakukan penusukan tersebut bukanlah pengemudi ojek daring.
"Pelaku penusukan tersebut bukan pengemudi ojek 'online'," katanya.
Sebelumnya, Kepolisian Resor (Polres) Metro Jakarta Pusat melakukan pengejaran terhadap terduga pelaku penusukan ojek daring (online/ojol) pada Sabtu (22/10) di Tanah Abang.
"Kita sedang lakukan pengejaran di tiga titik, sampai keluar kota juga, pelaku penusukan sudah teridentifikasi," ujar Komarudin saat dihubungi di Jakarta, Senin (24/10).
Baca Juga: Polisi Kantongi Identitas Pelaku Penusukan Mahasiswi di Bogor
Komarudin mengatakan pelaku diminta untuk menyerahkan diri kepada pihak kepolisian.
Berita Terkait
-
Tragis! Live Streamer Jepang Ditikam Hingga Tewas di Depan Ribuan Penonton Online
-
Karyawati di Thamrin City Ditusuk Pacar, Pelaku Bujuk Rekannya Duit Rp2 Juta hingga Mabuk Bareng
-
Pelaku Tertangkap! Karyawati Toko di Thamrin City Ternyata Ditusuk usai Putusin Pacar
-
Viral Pegawai Toko di Mal Thamrin City Ditusuk Pria Misterius, Netizen: Tanah Abang Udah Kayak Mexico, Gak Aman!
-
Ngeri! Diincar dari Rumah, Hakim PA Gusnahari Ditusuk OTK saat Hendak Ngantor
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Menghitung Ranking FIFA Timnas Indonesia Jika Menang, Imbang, atau Kalah Melawan China
Pilihan
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
-
Nilai Tukar Rupiah Terjun Bebas! Trump Beri 'Pukulan' Tarif 32 Persen ke Indonesia
Terkini
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka