SuaraJakarta.id - Motif pembunuhan terhadap wanita bertato Trus Love Him, Jersy Susanto yang mayatnya dibuang kekasihnya, ke selokan di kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat belum terungkap. Dalam pemeriksaan kepolisian, tersangka Hendrik (34) mengaku jika pacarnya sempat mengalami keracunan sebelum tewas.
"Sementara masih kami dalami. Kalau dari keterangan tersangka, korban (tewas) karena keracunan,” kata Kanit 3 Resmob Ditreskrimum Polda Metro Jaya, Kompol Widy Irawan, Kamis (27/10/2022).
Kepada polisi, Hendrik mengaku jika Jersy mengeluarkan cairan dari mulut saat mengalami keracunan. Hendrik juga disebut berinisiatif menyumpalkan tisu ke dalam mulut pacarnya untuk menghentikan cairan yang keluar.
Berdasarkan hasil visum, Widi melanjutkan, tidak ada luka bekas penganiayaan di tubuh korban.
"Penyebab kematian bedasarkan visum diketahui adanya hambatan saluran pernapasan yang disebabkan benda asing (berupa tisu), sehingga korban meninggal dunia," kata dia.
Dibuang ke Got hingga Dikira Sampah
Diberitakan sebelumnya, sesosok mayat wanita ditemukan di selokan, kawasan Sawah Besar, Jakarta Pusat, Jumat (14/10/2022) lalu. Saat ditemukan, jenazah itu telah mengeluarkan bau busuk dan diperkirakan sudah meninggal lebih dari 1 hari.
Kanit Reskrim Polsek Kemayoran, AKP Fauzan mengatakan, penemuan mayat bermula dari laporan PPSU yang sedang membersihkan saluran air di sekitar lokasi.
Saat itu, petugas PPSU tersebut menyebutkan jika menemukan sebuah bungkusan. Betapa terkejut saat dihampiri ternyata bungkusan tersebut berisi mayat wanita.
Baca Juga: Hendra Kurniawan Vs Acay Saling Bantah Terkait Perintah Ferdy Sambo Amankan CCTV
"Terbungkus selimut berwarna merah coklat. Korban perempuan sudah meninggal dalam keadaan membusuk,” kata Fauzan saat dikonfirmasi, Jumat (14/10/2022).
Fauzan menduga jenazah tersebut sengaja dibuang di tempat tersebut. Hal itu lantaran saat ditemukan jenazah tersebut sudah terbalut dengan kain.
"Iya kemungkinan dibuang, kalau pakai selimut kan pasti ada yang menempatkan ini (jenazah)," katanya.
Sementara itu, petugas PPSU Mujiono mengatakan, penemuan itu bermula saat ia sedang melintas. Sesampainya ia di Jalan Gunung Sahari 7A, Mujiono menemukan sebuah bungkusan.
Mujiono mengira bungkusan tersebut merupakan sampah, makanya ia menghampirinya. Saat mengeceknya Mujiono terkejut, ternyata bungkusan yang ia temui berisi sesosok mayat wanita.
"(Lapor) ke kelurahan dulu, baru atasan ke polisi. Melintas aja sih (mayatnya) dikiranya sampah,” tutupnya.
Berita Terkait
-
Cewek Bertato Trust Love Him Dibunuh Pacar, Sekuriti Apartemen Diupah Rp10 Juta Buang Mayat Jersy ke Got
-
Terkuak, Mayat Wanita Bertato 'Trust Love Him' yang Dibuang di Kemayoran Dibunuh Pacar
-
Video Bukti Kunci Kasus Pembunuhan Brigadir J Diungkap di Sidang, Ferdy Sambo Datang saat Korban Masih Hidup
-
Bukan Pelecehan, Srikandi Hukum Albertina Ho soal Putri Sambo Depresi: Bisa Jadi Karena Tahu Tembak-menembak
-
Ferdy Sambo Merokok dengan Wajah Marah Usai Eksekusi Brigadir J, Sempat Bilang ke Acay: Dia Lecehkan Ibu!
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Seharga NMax yang Jarang Rewel
- Here We Go! Peter Bosz: Saya Mau Jadi Pelatih Timnas yang Pernah Dilatih Kluivert
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
Kebijakan Sri Mulyani Kandas di Tangan Purbaya: Pajak Pedagang Online Ditunda
-
Harga Emas Hari Ini Turun Lagi! Antam di Pegadaian Jadi Rp 2.657.000, UBS Stabil
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
Terkini
-
Rezeki SELASA CERIA Menantimu! DANA Kaget Siap Diklaim, Ratusan Ribu Rupiah Masih Aktif
-
Makaroni Ngehe Buka Gerai Baru di Stasiun Palmerah, Tambah Pilihan Jajanan Penumpang KRL
-
Cinta Ditolak, Rumah Dibakar! Pria di Jagakarsa Nekat Lakukan Ini pada Mantan Pacar
-
Antara Harapan dan Kenyataan: Kualitas Air Sungai di Indonesia 2025
-
Jalan Pengunjuk Rasa ke Istana Merdeka Diblokade Aparat, Ini Isi Demo Mahasiswa