SuaraJakarta.id - Kehadiran Indomie, mi instan PT Indofood CBP Sukses Makmur Tbk, selama lima dekade telah menginspirasi generasi muda menciptakan beragam karya yang kreatif, inovatif dan unik. Untuk memeriahkan 50 tahun Indomie dan mengapresiasi penggemarnya, Indomie menyuguhkan Kolaboramie yang merupakan rangkaian kolaborasi Indomie dengan brand-brand lokal dan internasional yang terinspirasi dari cerita dan karya para mitra brand serta perjalanan 50 tahun Indomie.
Dalam Kolaboramie, Indomie melakukan kolaborasi dengan beragam pekerja seni kreatif termasuk juga brand-brand lokal ternama. Untuk fesyen anak muda, Indomie berkolaborasi dengan Swallow, Thanksinsomnia, Kamengski, JKT Creative, Urbain, Tahilalats + Sandalboyz, Tangan, dan juga kacamata anak muda Saturdays. Untuk fesyen anak dan keluarga, Indomie berkolaborasi dengan BohoPanna. Sementara dengan komunitas olahraga, Indomie berkolaborasi dengan Element Bike, dan dengan komunitas storyteller, Indomie berkolaborasi dengan KaryaKarsa.
Seiring kreasi dan inovasi menu seru Indomie, kolaborasi kreatif juga hadir bersama brand makanan Popolamama. Tidak berhenti di situ, Indomie berkolaborasi dengan komunitas yang berdampak pada lingkungan yaitu Wiralagabae dengan mengangkat konsep upcycle, dan dengan para beauty enthusiast, Indomie berkolaborasi dengan Rabbit Habit. Bersama HSI Ceramic, Indomie membuat koleksi keramik unik khusus Indomie. Menjangkau komunitas kreatif, Indomie berkolaborasi dengan IGOR + Museum of Toys, dan tidak kalah pula dengan komunitas gaming dengan PUBG.
Marketing Manager Indomie Vemri Junaidi mengungkapkan, salah satu misi Indomie dalam ajang Kolaboramie adalah bekerjasama dengan para pekerja seni kreatif untuk menciptakan berbagai kreativitas produk inovatif yang dapat menginspirasi brand lokal lainnya. Melalui Kolaboramie, Indomie juga ingin mengajak masyarakat untuk terus menghidupkan inspirasi baru bagi Indonesia dan terus maju bersama Indomie. Seperti ragam rasa Indomie yang terinspirasi dari berbagai daerah dan budaya hingga bisa menjadi inspirasi masyarakat, begitu juga karya kreatif yang terinspirasi Indomie diharapkan dapat menjangkau setiap lapisan.
Baca Juga: Suami Kerja di Indofood, Wanita Ini Tunjukkan Bingkisan Camilan yang Menggunung
“Kami berharap, kolaborasi Indomie dengan brand-brand lokal dalam Kolaboramie semakin mendekatkan Indomie dengan berbagai lapisan masyarakat Indonesia dan memberikan inspirasi dalam beragam kegiatan dan karya. Bersama Indomie, Terus Hidupkan Inspirasi,” ujar Vemri.
Banyak cerita menarik dalam Kolaboramie 50 Tahun Indomie. Hidupkan inspirasi terwujud dari bagaimana Indomie dan para mitra brand saling menginspirasi dan berkolaborasi dalam Kolaboramie. Ingin tahu lebih lengkap? Saksikan koleksi lengkap Kolaboramie yang penuh cerita inspirasi pada acara Indomie 50 Tahun Hidupkan Inspirasi-Indomie Nation di Kota Kasablanka mulai tanggal 4 November 2022.
Berita Terkait
-
Cara Amanda Manopo Makan Mi Instan Bikin Ngakak, Pengganti Kerupuk di Luar Nalar
-
Dukung LALIGA Youth Tournament 2024, Indofood Kolaborasi dengan PSS Sleman
-
Beban Bunga Bank Bengkak, Laba Produsen Indomie Ambles 30 Persen
-
Wamenaker Lepas Mudik Gratis 767 Mitra Usaha Warmindo Menuju Jabar hingga Yogyakarta
-
Ada Es Krim Rasa Chiki Balls Keju, Begini Penampakannya!
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin'
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini
-
Pilkada Jakarta Lancar dan Aman, Polda Metro Jaya Tetap Tingkatkan Kewaspadaan
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama