SuaraJakarta.id - Presiden Joko Widodo (Jokowi) disebut telah memberi lampu hijau kepada Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto maju sebagai calon presiden atau Capres 2024. Sebelumnya Prabowo telah meminta izin terkait ini kepada Kepala Negara.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad mengatakan, Prabowo meminta izin kepada Jokowi untuk maju Capres 2024 menyusul dorongan dari kader Gerindra agar sang ketua umum kembali berkontestasi di Pilpres.
"Pak Prabowo minta izin kepada presiden dan pada waktu itu pak presiden sudah menyatakan bahwa silakan," kata Dasco di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/11/2022).
Dasco pun menyebut Gerindra menyambut baik restu Jokowi kepada Prabowo untuk maju pada Pilpres 2024.
"Ya bahwa apa yang disampaikan pak Jokowi dalam pameran Indo Defense itu tentunya kita sambut baik bahwa dukungan terhadap segalanya terhadap kegiatan pak Prabowo," kata Dasco.
Dasco mengungkapkan, komunikasi antara Prabowo dan Jokowi sangat cair. Terlebih berkaitan dengan tugas Prabowo selaku Menteri Pertahanan.
"Kalau komunikasi saya pikir antara pembantu presiden dan presiden kan memang harus sering berkomunkasi mengenai tugas-tugas yang diberikan presiden kepada menteri selaku pembantunya pak Prabowo itu memang dalam jangka waktu tertentu itu pasti memberikan laporan," tuturnya.
Dasco menambahkan, dukungan terhadap Prabowo tidak hanya terkait pencapresan. Tapi juga bidang pertahanan.
"Sehingga bahwa berita tadi itu dukungan ya juga termasuk dukungan terhadap rencana besar pertahanan. Kemudian sudah dipaparkan kepada pak Jokowi sejak dilantik menjadi pertahanan. Ya saya pikir yang dimaksud dukungan itu ya pencapresan ya pertahanan kerja-kerja yang dilakukan Prabowo selama ini," tuturnya.
Baca Juga: Alasan Gibran Rela Disanksi dan Tolak Anggaran Mobil Listrik dari Jokowi
Restu Jokowi
Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) menegaskan dirinya selalu memberikan restu kepada Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto.
Hal tersebut disampaikan Jokowi ketika ditanya perihal Prabowo yang kerap memberikan pujian mulai dari penanganan Covid-19 hingga misi perdamaian Rusia-Ukraina.
"Sudah sejak awal kok restu-restu, sejak awal kok saya menyampaikan mendukung beliau," kata Jokowi usai meninjau pameran Indo Defence 2022 Expo dan Forum di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Rabu (2/11/2022).
Jawaban Jokowi itu langsung ditimpali oleh Prabowo yang berdiri di sampingnya. Prabowo menyebut kalau restu yang dimaksud Jokowi itu untuk urusan pertahanan.
"Ini pertahanan," ucap Prabowo.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
Terkini
-
Munir, dan Pertanyaan HAM yang Tak Pernah Benar-Benar Dijawab
-
Cara Daftar Program 'Arigato! Cashback': Belanja di Jepang 100 Ribu Yen, Dapat Balik 10 Persen
-
Cek Fakta: Benarkah Menkeu Purbaya Ancam Luhut & Sri Mulyani Soal Pengembalian Uang Negara
-
Tak Perlu Renovasi Mahal, Ini 7 Modifikasi Rumah Sederhana untuk Antisipasi Banjir
-
7 Aplikasi HP untuk Pantau Banjir & Info Darurat, Wajib Diinstal Saat Musim Hujan