SuaraJakarta.id - S, istri yang viral jadi korban KDRT di Cinere, Depok, telah melakukan visum. Sedangkan sang suami, MS, yang melakukan penganiayaan telah diringkus kepolisian.
Ketua RT setempat Muhammad Nasir menerangkan, kondisi sang istri yang jadi korban penganiayaan kini mulai membaik.
Kondisi itu diketahui saat dirinya ikut mendampingi Bimas dari kepolisian berkunjung ke kontrakan korban di Cilobak Pangkalan Jati, Depok.
Nasir menyebut, kondisi korban KDRT itu kini sudah mulai membaik.
Baca Juga: Terungkap, Suami yang Viral Pukul Istri di Depok Residivis Kasus Narkoba
"Sempat divisum juga, tapi Alhamdulillah nggak ada yang memar. Ada belakang leher yang sakit, mungkin kena pukulan," ungkap Nasir saat dikonfirmasi, Senin (7/11/2022).
Nasir menuturkan, diketahui korban merupakan istri dari pernikahan kedua pelaku. Sebelumnya, pelaku sudah menikah tapi bercerai.
"Dulu pernah menikah sama orang Jakarta Timur, terus kawin lagi sama ini orang Jawa," tutur Nasir.
"Setahu saya dua kali kawin, bukan tiga. Sebelumnya kawin sama orang Jaktim," sambung Nasir.
Dari pernikahannya itu, pelaku memiliki seorang anak. Anak tersebut yang kemudian menyaksikan aksi KDRT yang dilakukan ayahnya ke ibunya itu.
Nasir menyebut, kondisi anaknya terkini terlihat dalam keadaan baik. Bahkan sang anak sudah bisa bermain.
"Kondisi anaknya biasa, sudah bisa diajak main. Usia masih bocah," pungkasnya.
Residivis Kasus Narkoba
Sebelumnya, Nasir mengungkapkan, MS pernah meringkuk di dalam penjara karena tersangkut kasus ganja.
Menurutnya, pelaku diketahui pernah mendekam di penjara sekira empat tahun lalu.
"Yang pertama itu kasus gele (ganja--red). Hampir ada empat tahunan. Terus ini dipenjara gitu," kata Nasir saat dikonfirmasi, Senin (7/11/2022).
Nasir menerangkan, sehari-hari pelaku yang tega pukuli istrinya di pinggir jalan itu sehari-hari bekerja sebagai tukang parkir di minimarket.
"Sehari-hari dia bekerja tukang parkir di Indomaret Pondok Labu," terangnya.
Sementara itu, soal sikapnya dalam keseharian, pelaku dikenal sebagai sosok yang baik dan sopan.
"Kalau lagi waras sikapnya enak, nyapa," ungkapnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Sudah Mantap, Cut Intan Nabila Bersiap Gugat Cerai Armor Toreador
-
Pokemon TCG Academia Hadir di Depok, Ajak Penggemar Belajar dan Bermain
-
Perjalanan Cinta Medina Zein dan Lukman Azhari: Gugat Cerai 2 Kali, Ada Isu KDRT dan Selingkuh
-
Ngeri! Miliano Jonathans Tolak Halus Tawaran Robin van Persie: Fokus Saya Saat Ini...
-
Miliano Jonathans: Peluang Bagus Bergabung dengan Timnas Indonesia
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap