SuaraJakarta.id - Seorang siswi SD menjadi korban kekerasan seksual di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Jumat (18/11/2022) kemarin. Kekinian pria terduga pelaku belum diketahui identitasnya.
Video kejadian tersebut kemudian viral di media sosial setelah diunggah akun Instagram @merekamjakarta.
"Korban merupakan siswa Sekolah Dasar (SD) yang sedang menuju pulang ke rumah," tulis @merekamjakarta seperti dikutip Suara.com pada Sabtu (19/11/2022).
Berdasarkan video dari rekaman CCTV yang diunggah, terlihat pelaku menggunakan pakaian serba hitam seperti jaket hoodie dan celana pendek membuntuti korban yang baru saja pulang dari sekolah.
Baca Juga: Viral Aksi Begal dengan Ancaman Senjata Tajam Sasar Cewek di Malang
Tampak saat korban memasuki sebuah gang, pelaku masih terus mengikutinya. Hingga akhirnya kekerasan seksual tersebut terjadi.
Dalam video pelaku membekap korban dari belakang. Korban melakukan perlawanan dengan cara menggigit tangan pelaku. Akun @merekamjakarta juga menyebut korban memukul pelaku.
Pada saat melakukan perlawanan, korban berteriak dengan kencang, pelaku pun berusaha untuk melarikan diri. Tak tinggal diam, korban berusaha mengejar pelaku. Namun pelaku yang berlari cepat, tak berhasil ditangkap.
Terpisah Kapolsek Metro Kebayoran Baru Kompol Donni Bagus Wibisono ketika dikonfirmasi Suara.com membenarkan ada kejadian itu. Pihaknya sudah mendatangi lokasi yang berada di Kelurahan Cipete Utara pada Jumat (18/11) sore kemarin.
"Kemarin sore begitu kami menerima infomasi, piket Reskrim Pimpinan Iptu Supardi dan Bhabinkamtibmas Cipete Utara langsung menuju TKP dan berkoordinasi dengan orang tua korban, kepala sekolah dan guru di kantor Kelurahan Cipete Utara," kata Donni.
Kekinian kasus ini sudah dalam proses penyelidikan kepolisian.
Berita Terkait
-
Mau Mudik Lancar? Cek 4 Aplikasi CCTV Tol Pantau Arus Mudik 2025!
-
Dikumpulkan di Istana, Prabowo ke Anak-anak Sekolah: Jangan Ikut-ikut Hal Negatif!
-
Kapan Masuk Sekolah Setelah Libur Lebaran 2025? Ini Jadwal Kalender Belajar
-
Update Kasus Kekerasan Seksual Eks Kapolres Ngada: Komnas HAM Ungkap Temuan Baru, Apa Itu?
-
Cek CCTV Jalan Tol Mudik Lebaran 2025, Pantau Titik Macet di 4 Aplikasi
Terpopuler
- Mobil Mentereng Lisa Mariana Jadi Sorotan: Mesin Sekelas Vios, Harga bak Fortuner Baru!
- Cara Menghapus Iklan dan Bloatware di Xiaomi, Redmi, dan Poco dengan HyperOS
- Bergaya ala Honda CRF150L, Seharga Yamaha XMAX: Pesona Motor Trail Aprilia Ini Bikin Kepincut
- CEK FAKTA: Diskon Listrik 50 Persen Berlaku Lagi, Periode Maret-April 2025
- Diunggah La Liga, 3 Klub Spanyol yang Cocok untuk Tujuan Baru Rizky Ridho
Pilihan
-
Eks Pelatih Timnas Indonesia Ingatkan Patrick Kluivert: Jangan Tiru Belanda
-
Asa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026: Formasi Jangan Coba-coba
-
Beda Media Korsel: Dulu Sayang Kini Serang Habis-habisan Timnas Indonesia
-
Kontroversi: Ghiblifikasi AI Lukai Hayao Miyazaki, 'AI Tak Punya Jiwa'
-
Doa Takbiran Idulfitri dan Dzikir yang Dicontohkan Rasulullah, Arab dan Latin
Terkini
-
Air Mata Bang Doel Pecah di Lebaran Betawi: Tradisi Potong Kebo yang Hilang Kini Kembali
-
Bau Busuk di JGC Bukan dari RDF Rorotan, DLH DKI Sebut Berasal dari Tempat Ini
-
Bank Mandiri Gelar Program Mudik Gratis 2025, 8.500 Pemudik Berangkat dengan 170 Bus
-
Margasatwa Ragunan Bidik 600.000 Pengunjung Pada Libur Lebaran 2025
-
Ganjil-Genap di Jakarta Ditiadakan Selama Libur Lebaran