SuaraJakarta.id - Pemprov DKI Jakarta melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI ikut mengirimkan bantuan berupa logistik ke Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Nilai bantuan yang dikirimkan diperkirakan sebesar Rp2 miliar.
Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD DKI Jakarta Sabdo Kurnianto mengatakan bantuan logistik itu dikirimkan menggunakan 15 truk. Beberapa jenis barang dan kebutuhan yang diberikan di antaranya seperti tenda, air mineral, selimut, kasur lipat, guling, bantal, ember, gayung, kipas angin.
Kemudian, masker, hand sanitizer, air mineral, sarung, mukena, terpal, matras, hingga karung.
"Insyaallah sekitar 15 truk logistik yang kami berikan bantuan untuk di sana (Cianjur), antara lain tenda, air mineral, selimut. (Nilai bantuan) kurang lebih Rp 2 miliar," ujar Sabdo kepada wartawan, Selasa (22/11/2022).
Ia menerangkan pengiriman bantuan dilakukan pada Selasa (22/11/2022) siang. Program ini disebutnya merupakan arahan dari Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono.
"Setelah mendapat arahan Bapak Pj Gubernur DKI dan Pak Sekda DKI, rencana tim kolaborasi Pemprov DKI dipimpin BPBD akan berangkat sekitar jam 12.00 WIB setelah apel kesiapan sarana prasaeana dan personil di halaman Kantor BPBD," jelasnya.
Bantuan logistik ini, kata Sabdo, tidak diserahkan langsung kepada korban. Pihaknya akan memberikan lebih kepada Pemerintah Kabupaten Cianjur untuk selanjutnya didistribusikan.
"(Proses pemberian bantuan) kami akan koordinasi dengan pemerintah setempat," ucapnya.
Selain bantuan logistik, Pemprov DKI juga mengirimkan personil ke lokasi untuk membantu penanganan bencana. Anggota yang diberangkatkan berasal dari berbagai Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan totalnya mencapai 154 personil.
"Kami tidak pulang, kami nginap di sana, di tenda. Jadi kami dirikan tenda dan dapur umum untuk melayani petugas dan masyarakat sekitar," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Update Korban Gempa Cianjur: 268 Orang Meninggal dan 151 Orang Dilaporkan Hilang
-
PKS Perintahkan Legislatornya Mulai Dari DPR RI Hingga DPRD Potong Gaji untuk Bantu Korban Gempa Cianjur
-
Permudah Penyaluran Bantuan, BRI Bentuk Posko BRI Peduli
-
Hilang Usai Gempa Cianjur, Dinar Candy Foto Bareng Sang Adik yang Sudah Ditemukan: Ceritanya Sangat Mencekam
-
Kabar Baik, Dinar Candy Sudah Bertemu dengan Sang Adik
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- Detik-detik Menteri Trenggono Pingsan di Podium Upacara Duka, Langsung Dilarikan ke Ambulans
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Pasar Kripto Indonesia Kian Matang, Investor Lebih Konservatif dalam Memilih Aset
-
Pelaku Usaha Minta Dialog, Kebijakan Transportasi Dinilai Perlu Sinkronisasi