SuaraJakarta.id - Sebagian besar rumah warga ambruk terdampak gempa Cianjur magnitudo 5,6 pada Senin (21/11/2022) kemarin. Salah satunya milik Musliyudin (46).
Rumah serta warung miliknya di Kampung Longkewang, Desa Gasol, Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur, ambruk hampir rata dengan tanah akibat gempa siang kemarin.
"Ya Allah, gak tahu harus gimana lagi lah," ujar Mus pasrah melihat kondisi warungnya yang ambruk akibat gempa, saat ditemui di lokasi, Selasa (22/11/2022) malam.
Mus mengungkapkan, selain warung, rumah pribadinya juga ambruk. Ia belum bisa mengevakuasi barang-barang miliknya karena khawatir ada gempa susulan.
"Belum ada barang-barang yang diselamatkan. Ada motor dan lain-lain di rumah yang ambruk. Barang dagangan tertimbun, belum dievakuasi. Takut ada (gempa) susulan," ungkapnya.
Mus menceritakan, saat gempa magnitudo 5,6 terjadi sekitar pukul 13.21 WIB siang kemarin, ia sedang keluar rumah berbelanja. Ia lantas ditelepon oleh anaknya agar segera pulang.
Sesampainya di rumah, Mus terkaget tak menyangka karena rumah dan warungnya ambruk hingga terlihat hampir rata dengan tanah.
"Dikira gak (akan) seperti ini (rusaknya). Pas pulang malah parah (ternyata). Istri luka di bagian tangan kanan," tuturnya.
Baca Juga: Sembilan Santri Asal Brebes Jadi Korban Gempa Cianjur, Tiga Meninggal Dunia
Kekinian, Mus beserta istri dan empat anaknya untuk sementara tinggal di posko pengungsian yang tidak terlalu jauh dari tempat tinggalnya.
Korban Meninggal Gempa Cianjur
Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melaporkan sebanyak 268 korban meninggal akibat gempa. Sementara 151 orang dinyatakan hilang dan 1.083 orang mengalami luka.
Kepala BNPB Letjen TNI Suharyanto mengatakan jumlah tersebut merupakan data sementara yang terhimpun hingga Selasa (22/11/2022).
"Data sementara yang meninggal dunia sebanyak 268," kata Suharyanto saat konferensi pers daring, Selasa (22/11/2022).
Dirinci dari 268 korban meninggal, sebanyak 122 jenazah telah teriidentifikasi. Sementara korban hilang sebanyak 151.
Berita Terkait
-
Kemensos Dampingi Keluarga Randika yang Viral Disebut Meninggal Kelaparan
-
Maia Estianty Ngaku Dulu Biaya Sewa Rumah Dibantu Emilia Contessa, Ahmad Dhani Murka
-
Reza Arap Pamit Usai Lula Lahfah Meninggal, Janji Balik Lagi Jika Butuh Pertolongan
-
Sabrina Chairunnisa Tegur Netizen soal Lula Lahfah: Stop Ngurusin Orang!
-
Kakak dari Jerman Akhirnya Tiba, Air Mata Farah Pecah saat Bersimpuh di Nisan Lula Lahfah
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Keunggulan Sepatu Lari Mills untuk Latihan Nyaman dengan Standar Timnas
-
7 Merek Sepatu Lari yang Jarang Disorot tapi Nyaman Dipakai & Ramah Kantong
-
Cek Fakta: Tautan Pendaftaran Bantuan Insentif untuk Guru 2026, Ini Faktanya
-
WFH di Jakarta Diperpanjang, Ini 7 Tips Tetap Produktif Saat Hujan
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games