SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya menggelar rekonstruksi perkara pembunuhan yang dilakukan oleh Christian Rudolf Tobing (36) terhadap Ade Yunia Rizabian (36) alias Icha. Dalam rekonstruksi yang digelar di Polda Metro Jaya, Rudolf memeragakan 26 adegan mulai dari persiapan rencana pembunuhan hingga proses memasukkan jasad korban ke dalam mobil menggunakan troli merah.
Adegan pertama bermula ketika Rudolf mempersiapkan pembunuhan di dalam rumah. Rudolf memperlihatkan adegan sedang bermain ponsel ketika ia mencari cara untuk membunuh tanpa mengeluarkan suara gaduh.
"Tersangka mencari informasi bagaiamana cara membunuh tanpa menimbulkan suara," kata penyidik Subdit Jatanras, di Polda Metro Jaya, Rabu (7/12/2022).
Kemudian, rekonstruksi berlanjut ke adegan Rudolf meninggalkan rumah untuk membeli makan dan peralatan yang bakal digunakan untuk menghabisi Icha.
Saat itu, Rudolf membeli tali, kabel tis, lakban hitam, dan gunting yang kemudian digunakan untuk membungkus jasad korban sebelum di buang ke kolong Tol Becakayu.
Setelahnya, Rudolf memperagakan caranya menghubungi dan mengajak Icha bertemu. Rudolf terlihat duduk di kursi kemudi sambil menunggu jawaban Icha soal membuat konten podcast di apartemen.
"Tersangka Rudolf sudah mengetahui cara mengajak korban karena korban senang dengan sesuatu yang berbau konten podcast," katanya.
Reka adegan beralih saat Rudolf memeragakan proses memasukkan jenazah korban ke dalam mobil. Rudolf terlihat mendorong troli berwarna merah berisi jenazah Icha di halaman parkir.
Saat itu, Rudolf juga terlihat memasukkan jenazah Icha ke bagasi Daihatsu Xenia berwarna perak. Ia kemudian secara perlahan mengangkat roda troli dan seolah-olah menjatuhkan jasad Icha ke dalam bagasi.
"Untuk proses rekonstruksi di lokasi pengganti ini sudah selesai. Total 26 adegan. Untuk selanjutnya akan di laksanakan di Apartemen Green Pramuka," tutupnya.
Berita Terkait
-
Profil Antea Putri Turk: Cicit W.R. Supratman Nyanyi Lagu Kakek Buyut yang Belum Dirilis Sejak 1924
-
Lirik Lagu Indonesia Raya Lengkap Ciptaan WR Supratman yang Dinyanyikan Saat Upacara Bendera 17 Agustus
-
Jadi Abdi Abadi, Kisah Rudolf Puspa Pertahankan Eksistensi Seni Teater di Tengah Era Digital
-
Bukan Orang Sembarangan, Kakek Justin Hubner yang Lahir di Makassar Seorang Ilmuan
-
Hari Pahlawan Nasional 2023: Menguak Tempat Lahir Sesungguhnya WR Supratman di Jatinegara
Tag
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga
-
Pramono Teken Pergub Syarat PPSU: Cukup Ijazah SD, Kontrak Kerja Tiap 3 Tahun
-
Baru Tempati Rumah Dinas, Pramono Curhat Jatuh dari Sepeda Sampai Pelipis Luka