SuaraJakarta.id - Sekretaris Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Muhammad Taufik Zoelkifli mengingatkan agar tak ada campur tangan politik dalam seleksi terbuka Sekretaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta. Apalagi, saat ini sudah memasuki masa Pemilihan Umum (Pemilu).
Karena itu, ia meminta agar pemilihan sekda harus dijalankan secara transparan sesuai dengan aturan. Apalagi jabatan sekda merupakan posisi strategis dalam menjalankan roda pemerintahan.
"Terserah penjabat gubernur, tapi semuanya harus sesuai dengan peraturan yang ada. Sedapat mungkin itu yang profesional, dalam arti jangan terlalu banyak campur tangan politik. Soalnya, memang kita sadari bahwa ini nanti menuju Pemilu 2024," ujar Taufik saat dikonfirmasi, Jumat (9/12/2022).
Taufik juga mengingatkan, agar Penjabat Gubernur DKI Heru Budi Hartono bersikap netral dalam proses pemilihan Sekda. Tak boleh ada unsur politis bahkan sampai sekda definitif terpilih dan bekerja
Baca Juga: Marullah Matali Dicopot, Heru Budi Malah Akan Bikin Seleksi Terbuka Jabatan Sekda DKI
"Jadi, profesional saja lah sebagai birokrat, pegawai negeri yang memang ditugaskan untuk mengurus Jakarta," ujar Taufik.
Taufik juga berharap, nantinya Sekda DKI terpilih berasal dari lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI. Sebab, pejabat Pemprov sudah lebih paham dalam menjalankan tugas di Jakarta.
"Sebaiknya orang yang sudah berpengalaman dalam Pemda DKI," pungkasnya.
Sebelumnya, Pemprov DKI Jakarta akan segera melakukan lelang jabatan sekda yang ditinggalkan Marullah Matali setelah dicopot beberapa waktu lalu. Saat ini, posisi tersebut diisi oleh Uus Kuswanto selaku Pelaksana Tugas (Plt).
Hal ini disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Maria Qibtya. Ia mengaku sedang melakukan persiapan sebelum nantinya mengumumkan seleksi terbuka.
Baca Juga: WOW! Anak Mantan Sekda Buleleng Dituntut Tujuh Tahun: Kasus Korupsi dan Pencucian Uang
"Kami sedang mempersiapkan administrasinya (mekanisme lelang jabatan Sekda). Kalau ada, akan diumumkan secara terbuka," ujar Maria saat dikonfirmasi, Kamis (8/12/2022).
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Terungkap! Ini Isi Pertemuan Rahasia Dasco Gerindra dan Salim Segaf PKS Pasca Isu Matahari Kembar
-
Habis Bertemu Pimpinan Buruh, Dasco Gelar Pertemuan dengan Petinggi PKS, Bahas Apa?
-
Demi Kemerdekaan Palestina, PKS Lakukan Ini ke Turki
-
Diprotes MUI, PKS Malah Dukung Wacana Prabowo Tampung Warga Gaza: Ini Beda dari Ide Gila Trump
-
Hadapi Kebijakan Tarif Trump, Legislator PKS: RI Harus Jalankan Diplomasi Dagang Cerdas dan Terukur
Terpopuler
- Dosen Asal Semarang Tewas Bersimbah Darah di Kamar Kos Sleman, Ini Kata Polisi
- 7 Produk Skincare Pemutih Wajah Recommended Bersertifikat BPOM
- Akal Bulus Demi Raih Piala Asia U-17 2025: Arab Saudi Main dengan '12 Pemain'?
- Pemain Sinetron Inisial FA Ditangkap Kasus Narkoba, Siapa?
- 5 Rekomendasi Serum Mencerahan Wajah: Tersedia di Indomaret, Harga Mulai Rp18 Ribuan
Pilihan
-
Sengketa PSU Siak Berlarut-larut: Jangan sampai Nafsu Berkuasa Merusak Sosial Ekonomi
-
Diisi Tokoh Top Dunia! Danantara Masih Mandul, Tajinya Belum Terlihat
-
Sosok Mbok Yem, 'Penjaga' Gunung Lawu dan Warungnya yang Legendaris
-
Ormas 'Obok-obok' Proyek Pabrik BYD, BKPM: Ini Citra Buruk, Indonesia Seolah Jadi Sarang Preman
-
Beda Nasib Kakak Pascal Struijk: Main Tarkam Demi Bertahan Hidup