SuaraJakarta.id - Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya menyambangi Kampung Boncos, Kota Bambu Selatan, Jakarta Barat, pada Rabu (14/12/2022).
Jika biasanya petugas datang menggerebek Kampung Boncos tersebut dengan membawa anjing pelacak. Kali ini polisi mengklaim datang dengan cinta.
"Semua dengan cinta. Cinta bebas narkoba supaya anak-anak, istri, suami, cucu-cucu bebas dari narkoba," kata Direktur Reserse Narkoba Polda Metro Jaya, Kombes Mukti Juharsa, Rabu.
Mukti meminta warga untuk melapor jika ada temuan tentang peredaran narkoba di wilayah itu. Terlebih jika ada anggota polisi yang “ikut bermain” dalam peredaran tersebut.
"Kalau melihat anggota polisi membeli barang di sini, laporkan biar kami tindak tegas," ungkapnya.
Mukti juga membagikan nomor ponselnya pada warga. Dengan harapan, dia bisa langsung menindaklanjuti laporan warga soal peredaran narkoba.
Mukti meminta, masyarakat tidak perlu khawatir melakukan aduan, lantaran identitas mereka bakal dijaga kerahasiaannya.
"Silahkan WA saya, 24 jam," ucapnya.
Sementara itu, Ketua RW 03 Ici Suharti, mengatakan bakal bersibergi dengan pihak kepolisian untuk menghilangkan stigma negatif tentang kampungnya.
Baca Juga: Lagi, Polisi Gerebek Kampung Boncos 12 Terduga Pemakai Diringkus, 2 Lagi Kabur
Ia juga menambahkan sudah banyak warga yang resah dengan peredaran narkoba lantaran takut menyasar ke keluarganya.
Ici berjanji bakal merekam atau memotret jika ada oknum polisi yang ikut dalam peredaran narkoba di wilayahnya.
"Kami akan mengirimkan foto oknum polisi yang terlibat pak," imbuhnya.
Berita Terkait
-
Babak Baru Rencana Relokasi SDN Pondok Cina 1, Deolipa Laporkan Wali Kota Depok ke Polisi
-
Daftar Lokasi Samsat Keliling di Jadetabek, Hari Ini Polda Metro Jaya Sediakan 14 Titik
-
Kampus Viral dan Tidak Mendidik, Mahasiswa Ditelanjangi, Dipaksa Minum Air Kencing, Polisi Tak Berani Bertindak Gara-Gara Ini
-
Tahanan Polsek Tambun Kabur, Propam Polda Metro Jaya Temukan Unsur Kelalaian
-
Sambut 2023, Polda Metro Jaya Menambah 60 Unit ETLE Mobile Baru
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Mahfud MD: Soeharto Memenuhi Syarat Pahlawan Nasional, Tapi...
-
Atap Lapangan Padel & Tenis di Jakarta Ambruk Diterjang Angin Kencang
-
Dugaan Pelecehan dan Penganiayaan Terungkap di Dapur Makan Gratis, Ini Respons BGN
-
3 Rekomendasi AC 1 PK Terbaik untuk Ruang Keluarga: Dingin Nyaman, Listrik Hemat
-
Dekatkan Akses Keadilan, Peradi Jaktim Buka Konsultasi Hukum Gratis