SuaraJakarta.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PDIP DKI Jakarta resmi mendaftar bakal calon anggota legislatif untuk Pemilu 2024 ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi DKI Jakarta pada Kamis (11/5/2023). Sejumlah 106 kader didaftarkan untuk merebut kursi dewan Kebon Sirih itu.
Rombongan DPD PDIP bersama relawan dan kader tiba di kantor KPU Provinsi DKI sekitar pukul 10.15 WIB. Kader partai lambang banteng ini diiringi semacam acara festival menuju ke kantor KPU.
Usai melakukan proses pendaftaran, Ketua DPD PDIP DKI Adi Wijaya mengatakan pendaftaran DPD PDIP seluruh Provinsi dilakukan serentak di waktu yang sama atas perintah Dewan Pimpinan Pusat (DPP).
"Alhamdulillah semua lancar dibantu kawan kawan begitu pula kawan kawan KPUD sangat membantu kita. mudah mudahan teman-teman bisa berjuang bagaimana bisa memenangkan PDI-Perjuangan," ujar Adi di KPU Provinsi DKI.
Menambahkan, Sekretaris DPD PDIP DKI, Gembong Warsono menyebut pihaknya menargetkan bisa merebut 33 kursi DPRD DKI. Jika memenuhi target, maka PDIP bisa memecahkan rekor kursi terbanyak yang pernah diraih Demokrat pada Pemilu 2009 yang mendapatkan 32 kursi.
"PDI-Perjuangqn menargetkan target minimal kembali ke angka 28 sebagimana hasil pemilu 2014, target maksimal yang akan kita kejar di tahun 2024 PDI-Perjuangan menargetkan 33 kursi dan mudah mudahan 33 kursi ini tercapai sehingga pemecah rekor pertama anggota dewan terbesar di DKI Jakarta," ucapnya.
Lebih lanjut, terdapat lima anggota DPRD DKI periode berjalan yang tidak kembali mendaftar pada Pileg 2024 nanti. Gembong menyebut alasannya beragam, mulai dari kesehatan hingga pindah bertarung di DPR RI.
Ia juga menyatakan sudah memenuhi syarat minimal Bacaleg perempuan 30 persen untuk maju dalam Pileg.
"Insya Allah 106 yang kita sodorkan mudah mudahan yang baik bagi masyarakat," katanya.
Baca Juga: Anies Tantang Pilpres Jadi Ajang Adu Rekam Jejak, PDIP Yakin Ganjar Lebih Unggul
Berita Terkait
-
PDIP Ancam Lapor MK Jika TNI, Polri dan Pejabat Negara Tak Netral Pada Pilkada Banten 2024
-
Jagoannya Gagal Maju, 15 Ribu Anak Abah Bakal Kawal Suara Pramono-Rano di Pilkada Jakarta
-
Gerindra Minta Hasto Jangan Baper Terkait Pilgubsu 2024: Bobby Nasution Solusi Pembangunan di Sumut
-
Djarot PDIP Singgung Jokowi yang Blak-blakan Dukung RK-Suswono: Gusti Allah Mboten Sare
-
Bongkar Politik Identitas di Pilkada 2024, KPU Jabar: Ada Timses Cabup Lantang Teriak 'Pilih Putra Daerah'
Terpopuler
- Mees Hilgers: Saya Hampir Tak Melihat Apa Pun Lagi di Sana
- Coach Justin Semprot Shin Tae-yong: Lu Suruh Thom Haye...
- Jurgen Klopp Tiba di Indonesia, Shin Tae-yong Out Jadi Kenyataan?
- Saran Pelatih Belanda Bisa Ditiru STY Soal Pencoretan Eliano Reijnders: Jangan Dengarkan...
- Elkan Baggott Disuruh Kembali H-1 Timnas Indonesia vs Arab Saudi: STY Diganti, Lu Bakal Dipanggil
Pilihan
-
Emas Antam Terus Meroket, Hari Ini Seharga Rp1.498.000/Gram
-
Wakil Kepala Danantara Masih Rangkap Jabatan Dirut BUMN, Emang Boleh?
-
Media Arab: Gol Pertama Marselino Ferdinan Tidak Sah!
-
Hyundai All New Santa Fe Langsung Jadi Juara SUV Hybrid, Honda CR-V Minggir Dulu
-
Begini Tampang Sedih Pemain Arab Saudi usai Dipecundangi Timnas Indonesia
Terkini
-
Polisi Tangkap Dua Pengeroyok Sopir Taksi Online di Tol Kebon Jeruk
-
KB Bank Kembali Meraih Peringkat AAA dari Pefindo, Penuhi Komitmen Keuangan Jangka Panjangnya
-
Inilah Keunggulan yang Ditawarkan Tas Jansport
-
Pj Gubernur Dapat Aduan Masyarakat: Banjir Rob di Muara Angke Sudah Biasa
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon