SuaraJakarta.id - Politisi PDI Perjuangan (PDIP) Budiman Sudjatmiko menyambangi kediaman Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Budiman tiba sekitar pukul 18.57 WIB. Ia datang mengenakan batik bernuansa biru tua. Lantas bagaimana respons PDIP terkait pertemuan ini?
Ketua DPP PDIP Puan Maharani mengaku tak mempersoalkan pertemuan Budiman Sudjatmiko dan Prabowo.
Menurutnya, siapapun boleh-boleh saja melakukan silaturahmi. Namun ia tidak tahu apakah kedatangan Budiman ke kediaman Prabowo itu atas dasar perintah partai atau pribadi.
"Saya tidak tahu apakah itu ada perintah. Akan tetapi, yang saya bisa sampaikan bahwa semuanya boleh saja bersilaturahmi," ujar Puan, Selasa (18/7/2023).
Puan mengatakan, setiap silaturahmi antartokoh politik akan berdampak positif pada bangsa dan negara.
Karenanya, Puan tak mau berpikir negatif sebelum tahu apa yang Budiman Sudjatmiko dan Prabowo diskusikan.
"Jadi, ya, nanti sesudah pertemuan kita dengar apa yang sebenarnya dibicarakan," kata Puan.
Ingin Diskusi
Baca Juga: CEK FAKTA: Megawati Salah Pilih Capres, PDIP Retak
Budiman Sudjatmiko sendiri mengaku tujuannya menemui Prabowo lantaran ingin berdiskusi.
"Ya kita ingin diskusi saja dengan Pak Prabowo," kata Budiman, Selasa (18/7/2023).
Budiman menegaskan diskusi semacam itu juga telah ia lakukan dengan beberapa tokoh lainnya.
Seperti diskusi dengan Menko Marinves Luhut Binsar Pandjaitan, Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri hingga Presiden Joko Widodo (Jokowi).
"Saya kan sering diskusi dengan tokoh-tokoh, dengan Pak Luhut dengan Bu Mega tentu saja dengan Pak Jokowi ini."
"Ini (Prabowo--red) sosok nasionalis yang menurut saya pikiran-pikirannya menarik untuk kita diskusikan untuk kita gali," ujarnya.
Berita Terkait
-
Prabowo Tidak Peduli Palestina? Kritik Analis Celios soal RI Gabung Dewan Perdamaian
-
Baru Tiba dari Luar Negeri, Prabowo Langsung Kumpulkan Menteri di Hambalang
-
Seskab Ungkap Percakapan Prabowo dan Zidane di Swiss, Bahas Rencana Besar?
-
Langsung Ditelepon Prabowo, Menteri Trenggono Ungkap Kondisinya Usai Pingsan Saat Upacara
-
PDIP Jabar Siapkan Relawan Kesehatan Desa, Hasto Kristiyanto: Kemanusiaan di Atas Politik Elektoral
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya