Scroll untuk membaca artikel
Rauhanda Riyantama
Minggu, 01 Oktober 2023 | 08:05 WIB
Elkan Baggott sukses bawa Ipswich Town lolos ke babak 16 besar Piala Liga Inggris usai mengalahkan Wolves. (Instagram/elkanbaggott)

SuaraJakarta.id - Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott akan menghadapi sejumlah pemain bintang saat duel Ipswich Town vs Fulham di babak 16 besar Piala Liga Inggris atau Carabao Cup 2023/2024.

Elkan Baggott dan Ipswich Town mampu membuat kejutan dengan berhasil menembus babak 16 besar ajang Carabao Cup 2023/2024.

Tim kasta kedua Inggris itu mampu lolos ke 16 besar setelah mengalahkan tim kasta teratas yakni Wolverhampton Wanderers, Rabu (27/9) dini hari WIB dengan skor 3-2.

Elkan Baggott yang tampil sebagai starter di laga tersebut, bermain full selama 90 menit dan mampu mematikan barisan penyerang Wolves seperti Hwang Hee-chan, Sasa Kalajdzic, dan Pablo Sarabia.

Keberhasilan mengalahkan Wolves ini membuat tim berjuluk The Tractor Boys itu pun akan bersua tim kasta teratas Inggris lainnya, yakni Fulham, di babak 16 besar Carabao Cup.

Ipswich Town pun berpotensi meneruskan kejutannya saat bertemu Fulham kelak, mengingat lawannya itu tampil inkonsisten sepanjang musim 2023/2024 ini.

Meski begitu, Ipswich Town dan Elkan Baggott tetap harus mewaspadai barisan bintang yang ada di kubu Fulham musim ini.

Tercatat ada tiga bintang Fulham yang akan dihadapi Elkan Baggott jika kembali menjadi starter bagi Ipswich Town. Siapa saja bintang-bintang dari tim berjuluk The Cottagers tersebut?

1. Willian

Bagi penikmat Liga Inggris, nama Willian dikenal sebagai salah satu winger mematikan jika menilik sepak terjangnya di masa silam bersama Chelsea dan Arsenal.

Pemain yang kini telah berusia 35 tahun itu merupakan salah satu andalan pelatih Fulham, Marco Silva, sejak musim 2022/2023 lalu.

Di musim ini, Willian pun masih tetap jadi andalan Fulham di sektor winger kanan, meski belum mencetak gol maupun assist bagi The Cottagers.

2. Andreas Pereira

Marco Silva juga mengandalkan satu pemain top di lini tengah Fulham, yakni Andreas Pereira yang berposisi sebagai gelandang serang.

Mantan pemain Manchester United ini sudah jadi andalan sejak musim 2022/2023 lalu. Di musim lalu, ia berhasil membuat empat gol dan enam assist dari 33 laga di Liga Inggris.

Di musim ini, pemain kelahiran Belgia itu baru mencatatkan satu gol. Kemampuannya dan pengalamannya di level teratas itu bisa saja membuat Ipswich Town dan Elkan Baggott kesulitan.

3. Alex Iwobi

Tak hanya mantan penggawa Chelsea dan Manchester United, Fulham juga punya salah satu mantan bintang Arsenal, yakni Alex Iwobi.

Rekrutan baru Fulham di musim 2023/2024 ini merupakan salah satu pemain Versatile yang kerap tampil mengejutkan dengan kemampuannya mencetak gol.

Di musim 2023/2024 ini, Iwobi sendiri mampu mennyumbangkan satu gol bagi Fulham yakni di ajang Carabao Cup melawan Norwich City yang membuat timnya melaju ke babak 16 besar.

Kontributor: Felix Indra Jaya

Load More