SuaraJakarta.id - Maroko U-17 telah resmi mengumumkan daftar skuad mereka untuk perhelatan Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia. Hampir setengah dari skuad yang dibawa berkarier di luar negeri!
Indonesia dijadwalkan bertemu dengan Maroko U-17 pada laga terakhir Grup A, Kamis (16/11/2023) pukul 19.00 malam WIB. Selain Maroko, Indonesia akan melawan Ekuador dan Panama.
Seperti timnas senior mereka, Maroko U-17 sedang mengalami peningkatan performa yang signifikan dalam beberapa tahun terakhir sehingga wajib diwaspadai Timnas Indonesia U-17.
Di Piala Dunia U-17 sendiri, Maroko baru dua kali berpartisipasi termasuk di edisi 2023. Pada keikutsertaan pertama mereka di Piala Dunia U-17 2013, Maroko terhenti di babak 16 besar besar.
Untuk Piala Dunia U-17 2023 nanti, Maroko U-17 bakal dilatih oleh pelatih asal Maroko sendiri yaitu Said Chiba. Ia adalah mantan gelandang Timnas Maroko dari 1995-2001.
Menilik materi pemain terakhir Maroko U-17 untuk Piala Afrika U-17 2023, mereka menggunakan pemain yang sama di Piala Dunia U-17 2023 nanti.
Oleh karena itu, kondisi tersebut berpotensi menjadi ujian yang sangat berat buat Timnas Indonesia U-17 arahan Bima Sakti. Pasalnya, kualitas pemain yang berkarier di luar negeri tidak bisa dianggap remeh.
Beberapa pemain yang patut diwaspadai adalah Adam Boufandar yang kini berseragam Juventus dan penyerang milik Ajax Amsterdam, Zakaria Ouazane.
Adam Boufandar sendiri merupakan pemain kelahiran Italia yang memiliki darah Maroko. Ia merupakan jebolan asli akademi Juventus dan baru promosi ke Juventus U-19 pada Juli lalu.
Sementara Zakaria Ouazane merupakan pesepakbola kelahiran Amsterdam, Belanda, dengan darah Maroko. Ia bergabung dengan akademi Ajax pada Juli 2016.
Pada Juli 2023 kemarin, Zakaria Ouazane promosi ke tim U-18 Ajax Amsterdam. Di musim 2023/24. Ouazane sudah tampil enam kali buat Ajax U-18 dengan torehan satu gol.
Berikut 11 pemain Maroko U-17 yang berkarier di klub luar negeri.
1. M. Ezzarhouni (Kiper): Lille (Prancis)
2. El Hannach: PSG (Prancis)
3. El Aissati: Ajax (Belanda)
4. Adam Boufandar: Juventus (Italia)
5. Ayoub C: Eintracht Frankfurt (Jerman)
6. Imran Nazih: Voledam (Belanda)
7. Anas Alaoui: Eintracht Frankfurt (Jerman)
8. Nassim Azauizi: Anderlecht (Belgia)
9. M. Hamony: Le Havre (Prancis)
10. Zakaria Ouazane: Ajax (Belanda)
11. Hamza Jlid: Al Ahli (Arab Saudi).
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Timnas Indonesia Tak Istimewakan Pemain Keturunan dalam Seleksi Skuad Piala Dunia U-17 2025
-
3 Hal yang Perlu Dihindari Agar Pemain Timnas Indonesia U-17 Tidak Layu sebelum Mekar
-
Berapa Gaji Nova Arianto di Timnas Indonesia U-17?
-
Pemain keturunan Jawa Perpanjang Kontrak di Almere City, Eligible Bela Indonesia U-17 di Piala Dunia
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya