SuaraJakarta.id - Seorang mahasiswa berinisial P (21) ditemukan tewas dalam kamar mandi indekos, wilayah Duri Kosambi, Cengkareng, Jakarta Barat, Selasa (26/12/2023) kemarin sore.
Kapolsek Cengkareng, Kompol Hasaloan Situmorang mengatakan, penemuan jenazah korban mahasiswa itu bermula ketika pihak keluarga berupaya menghubungi korban dengan cara meneleponnya.
“Keluarga berusaha menghubungi korban melalui HP, namun tidak ada jawaban,” kata Hasaloan, saat dikonfirmasi, Rabu (27/12/2023).
Pihak keluarga kemudian menghubungi rekan korban. Mendapatkan kabar itu, rekan korban langsung membantu pihak keluarga korban untuk mengecek korban di dalam indekosnya.
Baca Juga: Diduga Depresi, Pria Tak Dikenal Ditemukan Tewas Tergantung Di Jembatan Grand Depok City
“Selanjutnya bersama warga ditemukan korban sudah kondisi meninggal dunia,” kata Hasaloan.
Dari hasil penyelidikian awal, tidak ditemukan luka di bagian tubuh korban. Korban diduga tewas akibat sakit yang telah dideritanya cukup lama.
Meski demikian, Hasaloan tidak merinci soal penyakit yang diderita korban.
“Diduga (tewas) karena sakit menahun,” kata Hasaloan.
Saat ini jenazah telah dievakuasi oleh petugas ke Rumah Sakit Polri Kramat Jati untuk kepentingan autopsi.
Baca Juga: Lansia Asal Jepang Ditemukan Tewas Di Hotel Kawasan Kebayoran Baru, Ada Luka Jeratan Di Leher
Berita Terkait
-
Mahasiswa Giat 11 Unnes Gelar Pelatihan Membuat Bucket Snack pada Ibu PKK
-
Komunitas Mahasiswa Papua Solo Raya Kunjungi rumah Jokowi, Netizen Curiga
-
Kronologi Temuan Mayat Ibu dan Anak Dalam Toren di Tambora, Berawal dari Laporan Kehilangan
-
Mayatnya Diduga Disembunyikan di Toren Air, Polisi Kejar Terduga Pembunuh Ibu-Anak di Tambora
-
Ditantang Ketemu Mahasiswa, Gibran Akhirnya Kunjungi Kampus: Gak Banyak Bicara Pasti..
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Tak Harus Tunggu Ulang Tahun, Warga Jakarta Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
-
Pemprov DKI Siapkan Pergub Layanan Gratis MRT dan LRT Jakarta
-
Polisi Tangkap Tiga Pencuri di Bengkel Kapal di Penjaringan Jakarta Utara
-
Mayat Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Kali Kresek Koja Jakarta Utara
-
Pemprov DKI Perketat Pengawasan Produk Minyak Goreng Bersubsidi Minyakita