SuaraJakarta.id - Seorang kurir ekspedisi bernama Andrian (20) harus gigit jari usai setelah motor Honda Beatnya dirampas oleh orang tidak dikenal dengan modus debt collector di Jalan Pangeran Antasari, Jakarta Selatan, Selasa (22/1/2024).
Andrian mengisahkan, peristiwa ini bermula setelah mengantarkan paket pelanggannya di wilayah Kemang, Jakarta Selatan.
Saat berada di Jalan Antasari, ia dicegat 3 pelaku yang semuanya menggunakan masker.
"Pas di Jalan Antasari, saya diberhentiin sama 3 orang (3 pelaku pakai masker semua, pakai helm) mengendarai 2 motor PCX putih dan beat hitam,” kata Andrian, saat dikonfirmasi, Rabu (23/1/2024).
Setelahnya, ketiga pelaku langsung menuding bahwa Honda Beat bernomor polisi B 3928 PMM milik Andrian mengalami tunggakan dalam pembayaran leasing. Padahal, Andrian mengaku tidak ada tunggakan pembayaran atas motornya tersebut.
"Mereka periksa pelat dan nama pemilik di katakan menunggak, abis itu mau diajak ke kantor," ucapnya.
Saat dalam perjalanan, Andrian mencoba menghubungi kantornya tentang peristiwa yang dialaminya. Namun setelahnya, ponsel Andrian ikut disita.
"Tiba-tiba HP saya juga diambil dengan dalih nanti saja teleponnya setelah sampai kantor," ucapnya.
Namun di tengah perjalanan, Andrian malah diturunkan. Ia dipaksa turun usai diancam oleh para pelaku.
Baca Juga: Begal Dibikin Bonyok Massa Usai Ditangkap Saat Beraksi di Kembangan
"Sampai pertengahan jalan, saya disuruh turun paksa sambil diancam sama meraka bakal diturunin secara paksa kalau gamau turun bakal ditarik dari motor biar saya jatuh," ucapnya.
"Mereka nggak pakai sajam, tapi ancam saya kalau nggak mau turun bakal dijatuhin dan diseret. Mau nggak mau saya turun dari motor, abis itu baru dia bawa motornya itu," katanya.
Andri mengaku, peristiwanya telah dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan. Laporan tersebut teregister dalm nomor LP/B/232/I/2024/SPKT/POLRES METRO JAKSEL/POLDA METRO JAYA tertanggal 22 Januari.
Berita Terkait
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Sampaikan Laporan Kinerja, Puan Maharani ke Masyarakat: Mohon Maaf atas Kinerja DPR Belum Sempurna
Pilihan
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
-
5 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Oktober 2025
Terkini
-
Antara Niat Baik dan Petaka: Mahfud MD Bongkar Masalah Hukum di Balik Keracunan MBG
-
60 Siswa di Jakarta Diduga Keracunan Makanan Bergizi Gratis, Dinkes DKI: Disebabkan Bakteri
-
Lebih dari Sekadar Bank, Bank Mandiri Buktikan Komitmen Lingkungan Lewat Aksi Bersih Mandiri
-
Malam Minggu Hoki, 5 Link DANA Kaget Aktif Menantimu Dan Siap Cuan Maksimal
-
Kementerian Haji Minta Calon Pegawai dari Kementerian Agama Bersih dari Korupsi