SuaraJakarta.id - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono meninjau langsung pengerjaan proyek Light Rapid Transit (LRT) fase 1B Velodrome-Manggarai pada Senin (14/10/2024). Ia menyebut progres yang dikerjakan PT Jakarta Propertindo (Perseroda) (Jakpro) bersama Waskita, Nindya Karya, dan LRS KSO cukup positif.
Pada pekan pertama Oktober 2024, pengerjaannya sudah mencapai 31,14 persen. Akhir bulan ini diperkirakan deviasi positif jingga 34,503 persen.
Saat ini, progres pembangunan LRT Jakarta Fase 1B sudah mencapai pengecoran slabdeck viaduct sampai 1,4 kilometer serta pemasangan third rail pada sepanjang jalur Stasiun Velodrome menuju Stasiun Rawamangun.
Pembangunan Stasiun Rawamangun kini juga sudah mencapai 38,04 persen karena pekerjaan struktur stasiun yang sudah rampung seperti pekerjaan arsitektur stasiun, pada bagian penutup atap dan lantai fasad. Sedangkan untuk bagian akses pengunjung di Stasiun Rawamangun, seperti pemasangan eskalator dan linkway stasiun juga terus dilakukan.
Baca Juga: Heru Budi: 61 Persen Kebakaran Di Jakarta Disebabkan Korsleting Listrik
Dalam kunjungannya, Heru juga menyaksikan pemaparan terkait progres dan pencapaian terkini proyek LRT Jakarta Fase 1B, optimalisasi teknologi Building Information Modelling (BIM) untuk memantau progres pembangunan yang dilengkapi teknologi pendeteksi dini atas ketidaksesuaian kualitas dan desain, serta berfungsi juga sebagai bank data untuk seluruh proyek LRT Jakarta Fase 1B.
Heru juga diajak melihat test track menggunakan kereta Maintenance Rail Vehicle (MRV).
"Hari ini kita sudah melihat bahwa jalur Veldrome-Manggarai sejauh kurang lebih 5 kilometer, sudah diselesaikan kurang lebih 1 kilo (1,4 kilometer). Dan kita lihat tadi sudah bisa diuji coba pakai MRV. Tentunya bebannya lebih berat dibanding nanti dengan yang asli, LRT," ujar Heru di lokasi.
Menurut Heru, progres pengerjaan ini bisa berjalan cepat karena kolaborasi berbagai pihak.
"Hari ini sesuai dengan komitmen kami, waktunya bukan tepat tapi melebihi daripada planning. Lebih cepat, lebih cepat dari planning mudah-mudahan tidak ada masalah," tuturnya.
Baca Juga: Peluang Heru Budi Kembali Jabat Pj Gubernur Jakarta Lewat Usulan DPRD
Lebih lanjut, Heru meminta masyarakat bersabar karena pengerjaan ini menimbulkan kemacetan di sejumlah lokasi. Ia meminta pengendara motor khususnya sabar sampai proyek rampung demi kemajuan transportasi umum di Jakarta.
Berita Terkait
-
Proyek LRT di Rawamangun Jaktim Terbakar Gegara Tumpukan Solar Kena Percikan Las, Berapa Total Kerugiannya?
-
Pemerintah Punya Rencana Bangun Skytrain Rute Sentul-Harjamukti dan Serpong-Lebak Bulus
-
Volume Penumpang LRT Jabodebek Terus Naik, 4.227 Pengguna Tercatat Gunakan Pos Kesehatan Stasiun
-
Kemenhub Masih Belum Bayar Biaya Pembangunan LRT Jabodebek ke Adhi Karya
-
LRT Jabodebek Angkut 103.075 Penumpang untuk Pertama Kalinya Sejak Beroperasi
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga