SuaraJakarta.id - Persija kembali gagal memainkan laga kandang di Jakarta. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu harus melakoni pertandingan melawan Persik Kediri di luar ibu kota dalam lanjutan BRI Liga 1.
Persija sudah mengumumkan laga melawan Persik akan berlangsung di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (1/12/2024). Ini adalah kali kedua pada musim ini tim kesayangan Jakmania itu menggunakan Stadion Pakansari.
Sebagai tim asal Jakarta, Persija kesulitan bermain di 'rumah sendiri'. Dua venue yaitu Jakarta International Stadium (JIS) dan Gelora Bung Karno (GBK) sulit dipakai dengan berbagai alasan
Persija terakhir bermain di Jakarta adalah saat menghadapi Dewa United pada 16 September, dimana laga tersebut berlangsung Stadion Gelora Bung Karno.
Sebelum itu, Persija juga menggunakan JIS di awal-awal BRI Liga 1 bergulir. Setelah itu, Macan Kemayoran malahan harus mengungsi dan bermain di Stadion Sultan Agung hingga Pakansari.
Sementara Persija tumbang setelah dikalalhkan Persebaya Surabaya dengan 1-2. Sebelum kekalahan tersebut, Rizky Ridho dan kawan-kawan tak terkalahkan dalam empat pertandingan.
Persija saat ini duduk di posisi lima klasemen sementara BRI Liga 1 dengan 18 poin. Selisih lima poin dari Persib Bandung di posisi puncak.
Kemenangan wajib diraih Persija atas Persik di laga berikutnya supaya bisa bersaing di papan atas. Peluang itu tetap ada mengingat Macan Kemayoran bertindak sebagai tuan rumah.
Baca Juga: 3 Pemain Persija Jakarta Dipanggil ke Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2024
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri