SuaraJakarta.id - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Utara memulai rekapitulasi hasil perolehan suara Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta 2024 yang digelar di salah satu hotel di Kelapa Gading pada Selasa (3/12/2024).
"Hari ini kotak suara dari enam kecamatan sudah di sini dan kami mulai rekapitulasi untuk tingkat Kota Jakarta Utara," kata Ketua KPU Jakarta Utara Abdul Bahder Maloko di Jakarta, Selasa seperti dimuat ANTARA.
Ia mengatakan pelaksanaan rekapitulasi tingkat kota ini sesuai arahan KPU DKI Jakarta yang digelar sajak 3-6 Desember 2024.
"Siang ini kami mulai membuka kotak dan melakukan rekapitulasi," kata dia.
Dirinya berharap pelaksanaan dapat berjalan aman dan lancar serta rekapitulasi selesai tepat waktu. "Kita lihat saja nanti apa bisa selesai hari ini, esok atau hari terakhir," kata dia.
Sementara Ketua KPU DKI Jakarta Wahyu Dinata berharap rekapitulasi yang digelar KPU Kota Jakarta Utara berjalan lancar karena memang tidak ada hal-hal yang menonjol terjadi di bawah.
Ia mengatakan ini hanya enam kecamatan dan jumlah tidak banyak sehingga dapat selesai tepat waktu.
"Kami berharap rekapitulasi bisa selesai hari ini dan esok hanya finalisasi saja," kata dia.
Sebelumnya KPU Jakarta Utara telah menetapkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) di Jakarta Utara sebanyak 1.345.815 pemilih. Jumlah pemilih itu terdiri dari 666.181 pemilih pria dan 679.634 pemilih perempuan.
Pihaknya mencatat sebanyak 1.665 pemilih masuk ke Jakarta Utara dan 1.901 pemilih pindah keluar dari Jakarta Utara dalam Daftar Pemilih Tetap Tambahan (DPTb) ditutup pada Rabu (20/11).
Baca Juga: Dapat Perhatian Khusus dari STY, Wonderkid Persija: Mungkin Pelatih Percaya pada Saya
Jumlah pemilih itu mencoblos di 2.386 TPS yang tersebar di enam kecamatan dan 31 kelurahan di Kota Jakarta Utara.
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri