SuaraJakarta.id - Terduga pelaku pelecehan terhadap anak berusia 5 tahun, RA (14) dikenal sebagai anak yang rajin ke masjid.
“Setiap hari ke masjid,” kata Yayan, seorang marbot masjid lokasi pelecehan di wilayah Pancoran, Jakarta Selatan. Selasa (7/1/2025).
Yayan mengatakan, dalam kesehariannya, RA dikenal sering bermain bersama di pelataran masjid. Adapun, jika bermain bersama antara pelaku dan korban selalu bermain bersama tidak pernah berduaan.
“Enggak (main berdua), bareng-bareng mainnya. Kalau dia main berdua emang enggak pernah, selalu rame-rame. Cuma sama siapa-siapanya enggak tau juga,” jelasnya.
Selain sering bermain di masjid, RA juga dikenal sebagai sosok anak yang baik. Ia sering bantu-bantu membuat teh usai pengajian
“Biasanya, di sini malah kalau habis pengajian dia sering bantu-bantu bikin-bikin teh,” pungkasnya.
Sebelumnya, seorang bocah perempuan berinisal KR (5) menjadi korban pelecehan seksual, yang dilakukan oleh seorang anak laki-laki RA (14).
Mirisnya, aksi pelecehan dilakukan di kamar mandi masjid yang berada di wilayah Pancoran, Jakarta Selatan.
Kasie Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi mengatakan, kejadian bermula ketika korban sedang bermain, kemudian kebelet buang air kecil. Korban langsung menuju toilet yang berada di masjid.
Baca Juga: Persija Jakarta Resmi Datangkan Yandi Sofyan dari Malut United
“Anak kecil itu kepengen pipis, ke toilet. Kemudian ini anak yang berumur 14 tahun mengikuti,” kata Nurma, kepada wartawan saat dikonfirmasi, Selasa (7/1/2024).
Anak berusia 14 tahun kemudian langsung ikut masuk ke dalam toilet dan mengunci pintu dari dalam. Saat itu terjadi pelecehan terhadap korban.
“Setelah ditanya oleh kakaknya yang berumur 8 tahun, bahwa telah terjadi hal yang tidak baik terhadap dia,” jelas Nurma.
Peristiwa itu, kata Nurma, terjadi pada sore hari. Saat malamnya, ayah korban langsung mendatangi Polres Jakarta Selatan untuk membuat laporan.
Saat ini anak berhadapan hukum ini masih dalam pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Selatan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Keunggulan Sepatu Lari Mills untuk Latihan Nyaman dengan Standar Timnas
-
7 Merek Sepatu Lari yang Jarang Disorot tapi Nyaman Dipakai & Ramah Kantong
-
Cek Fakta: Tautan Pendaftaran Bantuan Insentif untuk Guru 2026, Ini Faktanya
-
WFH di Jakarta Diperpanjang, Ini 7 Tips Tetap Produktif Saat Hujan
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games