SuaraJakarta.id - Pemain Persija Jakarta Rizky Ridho menjadi sorotan kerena melakukan blunder saat menghadapi Dewa United dalam lanjutan BRI Liga 1. Laga tersebut juga disaksikan pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert.
Pada pertandingan yang digelar di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor pekan lalu. Ridho bisa dibilang jadi penyebab kekalahan Macan Kemayoran 1-2 dari Dewa United.
Persija yang bermain dengan 10 pemain gagal menahan hasil imbang. Macan Kemayoran akhirnya kalah setelah Rizky Ridho melakukan pelanggaran di kotak penalti kepada Ricky Kambuaya.
Ricky Nelson meminta melihat sisi lain. Sebelum blunder yang dilakukannya, eks Persebaya Surabaya tersebut banyak melakukan penyelamatan.
Baca Juga: PN Jakarta Timur Gusur Puluhan Rumah Warga di Pulogebang Cakung
"Semua pemain punya namanya bad-day, semua orang, artinya ya mungkin kalau dilihat dari kesalahan Ridho terakhir bisa saja dilihat seperti itu, tetapi itu gak bisa jadi.. 'Kan dia juga buat save-save lain, gak bisa di-compare," kata Ricky saat ditemui di Persija Development, Bojongsari, Rabu (12/2/2025).
"Mungkin di momentum itu (pelanggaran Kambuaya) ada kesalahan dan jadi gol lawan. Ya namanya kompetisi, hari ini gak beruntung, salah dikit jadi gol buat lawan, ya itu bad day lah," jelasnya.
Rizky Ridho adalah pemain andalan Timnas Indonesia di era kepelatihan Shin Tae-yong. Juru formasi asal Korea Selatan itu rajin menempatkan Ridho di posisi bek tengah.
Sementara Patrick Kluivert saat ini sedang mempersiapkan Timnas Indonesia untuk ronde tiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Maret mendatang. Timnas Indonesia akan menghadapi Australia di Sydney pada 20 Maret dan selanjutnya menjamu Bahrain di Jakarta.
Baca Juga: Polres Metro Jakarta Utara Tangkap Sembilan Pelaku Tawuran Antar Geng di Penjaringan
Berita Terkait
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
Tersisa 5 Pekan, Berikut Daftar Tim BRI Liga 1 2024/2025 yang Terancam Degradasi
-
Marc Klok Sebut Duel Lawan Bali United Bak Laga Final, Bobotoh Jadi Penguat
-
Tyronne del Pino Absen, 3 Pemain Ini Bisa Kacaukan Pertahanan Bali United
-
Hasil BRI Liga 1: Momen Pulang ke Rumah, PSS Sleman Malah Dihajar Dewa United
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya