SuaraJakarta.id - Serius Pangan Nusantara menjadi salah satu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) unggulan yang berhasil lolos kurasi BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Masuk dalam kategori food and beverage, Serius Pangan Nusantara menawarkan berbagai jenis kopi seperti robusta, arabica, hingga luwak liar.
CEO Serius Pangan Nusantara, Elfira Agustina mengatakan, banyak proses panjang yang harus dilalui sebelum terjun menggeluti bisnis roaster coffee. Sedikit kilas balik, dia bersama suami awalnya membuka usaha coffee shop di Solo, Jawa Tengah sejak tahun 2014. Bisnisnya berjalan lancar, bahkan tercatat pernah memiliki beberapa cabang. Namun, begitu pandemi Covid-19 menghantam, bisnis coffee shop mulai meredup. Sementara di satu sisi, dia harus tetap bertahan hidup.
Kemudian, dia terus mengembangkan diri, belajar, riset dan mencari perkembangan pasar terkini. Hasilnya, kopi masih menjadi salah satu minuman yang ramai diminati di masa pandemi. Hanya saja, kebiasaan dari ngopi di kedai kopi beralih menjadi ngopi di rumah saja.
Melihat peluang tersebut, Elfira mulai menekuni bisnis roaster coffee. Karena ketatnya kebijakan tentang physical distance, dia pun menjajaki dagangannya melalui e-commerce dan media sosial.
"Awalnya saya dan suami bisnisnya coffee shop. Cuma karena pandemi, akhirnya jadi fokus ke jual roaster coffee. Karena lebih banyak peminatnya saat itu," ujar Elfira ditemui beberapa waktu lalu.
Pasca pandemi Covid-19, kebiasaan ngopi di kedai kembali diminati. Diakuinya, permintaan roaster coffee mulai sedikit menurun karena mayoritas pembelinya adalah konsumen langsung (end user). Melihat tantangan tersebut, Elfira tentu tak tinggal diam.
Selain terus menjaga konsistensi kualitas produk, dia berupaya memperluas pasar dengan mengikuti pameran-pameran. Salah satunya adalah BRI UMKM EXPO(RT).
"Setelah beberapa kali mengajukan, akhirnya lolos kurasi dan bisa turut meramaikan event ini. Ini adalah yang pertama kalinya buat kami,” ujarnya.
Dia pun menyampaikan kesan-kesannya menjadi peserta BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Salah satu pengalaman berharga yang dirasakannya saat mengikuti BRI UMKM EXPO(RT) adalah kesempatan untuk memperkenalkan produk secara langsung kepada calon pelanggan yang lebih luas.
Menurutnya, BRI UMKM EXPO(RT) menjadi ajang yang tepat untuk membangun brand awareness serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap produknya.
"Karena di sini ketemu banyak orang, konsumen juga bisa secara langsung merasakan experiencenya. Berbeda kalau hanya jualan di online," kata Elfira.
Selain itu, BRI UMKM EXPO(RT) juga memberikan kesempatan emas untuk bertemu dengan berbagai pelaku bisnis lainnya, baik dari sektor yang sama maupun berbeda. Hal ini membuka peluang kolaborasi serta berbagi pengalaman dalam mengembangkan usaha.
"Dengan ikut acara ini, kami jadi mendapatkan banyak inspirasi dari UMKM lain yang telah sukses dalam industri mereka, memberikan motivasi bagi kami untuk terus berinovasi dan meningkatkan kualitas produk," urainya.
Tidak hanya itu, BRI UMKM EXPO(RT) juga menjadi kesempatan emas untuk menjalin hubungan dengan para investor dan distributor potensial. Dengan adanya pertemuan langsung, Serius Pangan Nusantara bisa mempresentasikan produk dan membangun komunikasi yang lebih efektif dibandingkan hanya melalui media digital.
"Secara keseluruhan, pengalaman mengikuti BRI UMKM EXPO(RT) ini sangat positif dan memberikan banyak manfaat bagi perkembangan bisnis kami. Kami semakin termotivasi untuk terus berkembang, menghadirkan produk berkualitas, serta memperluas jaringan pasar," katanya.
Berita Terkait
-
Program Desa BRILiaN BRI Perkuat BUMDesa dan Ekonomi Lokal Berkelanjutan
-
Eliano Reijnders Tak Sabar Main Bareng Layvin Kurzawa
-
Persis Solo Datangkan Eks Striker Liga Uzbekistan, Kobarkan Tekad Besar
-
PNM Buktikan Pemberdayaan Buka Jalan Kesejahteraan Masyarakat Pesisir
-
Cerita Rasa Jogja, Lomba Memasak Dorong Pemanfaatan Pangan Lokal
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
Terkini
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games
-
Pencinta Basket Wajib Tahu! IBLTV Kini Bisa Dilanggani Langsung Pakai GoPay
-
Swiss-Belresidences Kalibata Hadirkan Kehangatan Berbuka di Kampoeng Ramadan
-
Cek Fakta: Viral Wali Kota Madiun Maidi Serahkan Rp800 Juta ke Jokowi, Ini Faktanya
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya