SuaraJakarta.id - Serius Pangan Nusantara menjadi salah satu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) unggulan yang berhasil lolos kurasi BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Masuk dalam kategori food and beverage, Serius Pangan Nusantara menawarkan berbagai jenis kopi seperti robusta, arabica, hingga luwak liar.
CEO Serius Pangan Nusantara, Elfira Agustina mengatakan, banyak proses panjang yang harus dilalui sebelum terjun menggeluti bisnis roaster coffee. Sedikit kilas balik, dia bersama suami awalnya membuka usaha coffee shop di Solo, Jawa Tengah sejak tahun 2014. Bisnisnya berjalan lancar, bahkan tercatat pernah memiliki beberapa cabang. Namun, begitu pandemi Covid-19 menghantam, bisnis coffee shop mulai meredup. Sementara di satu sisi, dia harus tetap bertahan hidup.
Kemudian, dia terus mengembangkan diri, belajar, riset dan mencari perkembangan pasar terkini. Hasilnya, kopi masih menjadi salah satu minuman yang ramai diminati di masa pandemi. Hanya saja, kebiasaan dari ngopi di kedai kopi beralih menjadi ngopi di rumah saja.
Melihat peluang tersebut, Elfira mulai menekuni bisnis roaster coffee. Karena ketatnya kebijakan tentang physical distance, dia pun menjajaki dagangannya melalui e-commerce dan media sosial.
"Awalnya saya dan suami bisnisnya coffee shop. Cuma karena pandemi, akhirnya jadi fokus ke jual roaster coffee. Karena lebih banyak peminatnya saat itu," ujar Elfira ditemui beberapa waktu lalu.
Pasca pandemi Covid-19, kebiasaan ngopi di kedai kembali diminati. Diakuinya, permintaan roaster coffee mulai sedikit menurun karena mayoritas pembelinya adalah konsumen langsung (end user). Melihat tantangan tersebut, Elfira tentu tak tinggal diam.
Selain terus menjaga konsistensi kualitas produk, dia berupaya memperluas pasar dengan mengikuti pameran-pameran. Salah satunya adalah BRI UMKM EXPO(RT).
"Setelah beberapa kali mengajukan, akhirnya lolos kurasi dan bisa turut meramaikan event ini. Ini adalah yang pertama kalinya buat kami,” ujarnya.
Dia pun menyampaikan kesan-kesannya menjadi peserta BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Salah satu pengalaman berharga yang dirasakannya saat mengikuti BRI UMKM EXPO(RT) adalah kesempatan untuk memperkenalkan produk secara langsung kepada calon pelanggan yang lebih luas.
Menurutnya, BRI UMKM EXPO(RT) menjadi ajang yang tepat untuk membangun brand awareness serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap produknya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
BRI Flash Tawarkan Solusi Dana Cepat Cair saat Anda Butuh Pinjaman!
-
Persis Solo Lanjutkan Tren Positif, Ong Kim Swee Soroti Catatan Clean Sheet
-
BRI UMKM EXPO(RT) Bawa UMKM Kopi Asal Solo Jangkau Pasar yang Lebih Luas
-
Perasaan Takjub Luar Biasa Pelatih Semen Padang Bikin Persija Bertekuk Lutut
-
Anak Asuh Eks Barcelona Tutup Muka Lihat Persija Dihajar Semen Padang
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
-
Lulu Hypermarket BSD Milik Muslim Kaya Bangkrut, Punya Harta Rp 93 Triliun
-
Investor Batalkan Proyek Baterai EV Indonesia, Investasi Lebih dari Rp300 T Lenyap
Terkini
-
Anti Cekak Akhir Bulan, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Minggu 27 April 2025!
-
Laporan Dibegal, Pemuda di Tangerang Ternyata Tertembak Pistol Sendiri
-
Ngeri! JPO Tipar Cakung 'Menganga' Tidak Diurus, Warga: Bawaannya Pusing Lihat ke Bawah!
-
Detik-detik Pelaku Pembunuhan di Tangerang Terekam CCTV Saat Bawa Jenazah Korban
-
Jakarta Kembali Jadi Tuan Rumah Formula E 2025, Pemprov Minta Tidak Setengah-setengah