SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo meninjau dan memberikan bantuan ke lokasi pengungsian banjir di Gelanggang Olahraga (GOR) Otista, Jakarta Timur, Rabu (5/3/2025).
Pramono tiba di lokasi tersebut pukul 17.25 WIB dan disambut hangat oleh masyarakat yang mengungsi di lokasi tersebut. Pramono pun menyapa para anak-anak hingga lansia di sana.
“Adik-adik ada yang bisa menyanyi, tidak?” tanya Pramono menyapa anak-anak di lokasi pengungsian, Rabu seperti dimuat ANTARA.
Tak hanya mengajak bernyanyi, Pramono juga membagikan anak-anak tersebut hadiah. Selain itu, ia pun memberikan kesempatan untuk para pengungsi menyampaikan keluhannya langsung kepadanya.
Baca Juga: Laga Persija vs PSIS Semarang Pindah ke Indomilk Arena, Digelar Malam Ini
Salah satunya adalah Dewi yang mengaku bersyukur dan mengucapkan terima kasih atas bantuan yang telah diberikan Pemprov DKI Jakarta selama mereka mengungsi.
“Kami selama di GOR bersyukur, fasilitas disediakan, makanan ada. Keluh kesah kami kayaknya sama. Besok anak-anak mulai sekolah. Tapi tas, baju, sepatu hanyut. Jadi kami meminta alat-alat sekolah pak,” kata Dewi.
Selain itu, pengungsi lain pun meminta bantuan lainnya seperti alas tidur.
Mendengar hal tersebut, Pramono pun mengatakan akan memberikan bantuan tersebut kepada para pengungsi korban banjir.
“Pemerintah Jakarta berusaha semaksimal mungkin meringankan beban bapak, ibu, anak-anak sekalian. Saya sudah meminta aparat untuk memberikan pelayanan terbaik. Apalagi ini bulan puasa, jangan sampai puasanya terganggu,” kata Pramono.
Baca Juga: Bekasi Banjir, Laga Persija vs PSIS di Stadion Patriot Resmi Ditunda
Pramono juga memperingatkan kepada para pengungsi bahwa menurut prediksi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), tanggal 11 hingga 20 Maret, curah hujan di Jakarta akan tinggi. Untuk itu, dia pun mengimbau kepada masyarakat untuk waspada.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Miris! Kondisi JPO di Jakarta Timur Ini Bikin Geleng-Geleng Kepala, Lihat Penampakannya!
-
Jumlah Pelamar PPSU Jauh Melebihi Kuota, Pramono: Orang Butuh Kerja Itu Realita
-
Imbas Banyak Warga Kena Hoaks Pendaftaran PPSU, Ini Perintah Pramono ke Para Walkot
-
7.000 Orang Mendaftar, Pelamar PPSU di Jakarta Membludak dan Sudah Melebihi Kuota
-
Bayar Pajak Kendaraan di Jakarta: Panduan Lengkap Lokasi Samsat dan Aturan Terbaru
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Laporan Dibegal, Pemuda di Tangerang Ternyata Tertembak Pistol Sendiri
-
Ngeri! JPO Tipar Cakung 'Menganga' Tidak Diurus, Warga: Bawaannya Pusing Lihat ke Bawah!
-
Detik-detik Pelaku Pembunuhan di Tangerang Terekam CCTV Saat Bawa Jenazah Korban
-
Jakarta Kembali Jadi Tuan Rumah Formula E 2025, Pemprov Minta Tidak Setengah-setengah
-
Misteri Jasad Pria dalam Karung Mulai Terungkap! Polisi Bekuk Pembunuh di Tangerang