SuaraJakarta.id - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menyatakan bahwa kedatangan klub sepak bola Persija Jakarta ke Balai Kota DKI pada Kamis (10/4/2025) adalah hal yang tak biasa. Sebab, biasanya klub berjuluk Macan Kemayoran itu datang ke Balai Kota membawa piala.
Namun, Persija datang dengan tangan kosong sambil halal bihalal bersama Gubernur Pramono dan Wakil Gubernur DKI Rano Karno.
Pramono pun meyakini ke depannya bahwa Persija akan segera membawa piala lagi ke Balai Kota. Pertemuan ini juga disebutnya sebagai bagian dari persiapan untuk itu.
"Kami mengundang Persija, biasanya Persija ke Balai Kota bawa piala. Kali ini Persija kita persiapkan untuk membawa piala di kemudian hari," ujar Pramono di Balai Kota DKI.
Pramono menyatakan bersama jajarannya akan serius mendukung Persija. Salah satu bentuknya adalah dengan menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai stadion kandang Persija.
Selama ini, Persija kerap berlaga di luar Jakarta karena masalah ketersediaan stadion selama menjalani pertandingan resmi seperti Liga 1.
"Mudah-mudahan ini akan bisa betul-betul digunakan untuk menjadi home bagi Persija di kemudian hari," kata Pramono.
Kemudian, Pramono memberi keringanan berupa pengurangan pajak tontonan bagi Persija sebesar 60 persen. Dengan cara ini, maka harga tiket akan lebih murah dan mengundang lebih banyak suporter datang menonton langsung.
"Tadi saya sudah menyampaikan bahwa untuk pajak tontonan, kami beri keringanan sampai dengan 60 persen buat Persija," ucap dia.
Baca Juga: Halal Bihalal Berujung 'Sidang', Gubernur Pramono Tanya Biang Kerok Performa Persija Jeblok
Pramono juga berjanji membantu mencarikan sponsor tambahan untuk Persija. Hal ini dilakukan agar manajemen lebih fokus dalam membenahi permainan Persija demi membawa piala.
"Mudah-mudahan dengan semangat ini, dan nanti juga akan sponsorship-nya kita bantu, Persija akan menjadi lebih baik, kualitasnya menjadi lebih baik," ucap dia.
Menambahkan, Manajer Persija Bambang Pamungkas mengakui peran Pemprov DKI untuk Persija sangatlah penting. Dukungan itu akan menjadi motivasi untuk para pemain agar bisa bermain lebih baik lagi.
"Seperti disampaikan tadi bahwa biasanya Persija diundang ke sini itu untuk nganterin piala, tapi kali ini kita diundang untuk makan siang, tujuannya adalah untuk nantinya datang lagi mengantar piala," jelas pria yang akrab disapa Bepe.
Target Piala Sebelum 2027
Targetnya, Persija bisa membawa piala sebelum tahun 2027. Saat itu, Jakarta akan berulang tahun ke lima abad dan menjelang 100 tahun Persija tahun 2028.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Mobil Keluarga Seharga NMax yang Jarang Rewel
- Here We Go! Peter Bosz: Saya Mau Jadi Pelatih Timnas yang Pernah Dilatih Kluivert
- 5 Mobil Keluarga 7 Seater Mulai Rp30 Jutaan, Irit dan Mudah Perawatan
- Sosok Timothy Anugerah, Mahasiswa Unud yang Meninggal Dunia dan Kisahnya Jadi Korban Bullying
- Lupakan Louis van Gaal, Akira Nishino Calon Kuat Jadi Pelatih Timnas Indonesia
Pilihan
-
China Sindir Menkeu Purbaya Soal Emoh Bayar Utang Whoosh: Untung Tak Cuma Soal Angka!
-
Dana Korupsi Rp13 T Dialokasikan untuk Beasiswa, Purbaya: Disalurkan Tahun Depan
-
Kebijakan Sri Mulyani Kandas di Tangan Purbaya: Pajak Pedagang Online Ditunda
-
Harga Emas Hari Ini Turun Lagi! Antam di Pegadaian Jadi Rp 2.657.000, UBS Stabil
-
Hasil Drawing SEA Games 2025: Timnas Indonesia U-23 Ketiban Sial!
Terkini
-
Buzzer Serang Bahlil Lahadalia, PILAR 08 Lapor Polisi, Ujaran Kebencian dan Meme Jadi Bukti
-
Rezeki SELASA CERIA Menantimu! DANA Kaget Siap Diklaim, Ratusan Ribu Rupiah Masih Aktif
-
Makaroni Ngehe Buka Gerai Baru di Stasiun Palmerah, Tambah Pilihan Jajanan Penumpang KRL
-
Cinta Ditolak, Rumah Dibakar! Pria di Jagakarsa Nekat Lakukan Ini pada Mantan Pacar
-
Antara Harapan dan Kenyataan: Kualitas Air Sungai di Indonesia 2025