- Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) akan menyelenggarakan Electricity Connect 2025.
- Bakal berlangsung pada 19-21 November 2025 JICC.
- Electricity Connect 2025 akan menggelar beberapa agenda utama.
SuaraJakarta.id - Guna memperkuat ketahanan energi nasional, Masyarakat Ketenagalistrikan Indonesia (MKI) akan menyelenggarakan Electricity Connect 2025.
Acara puncak industri ketenagalistrikan nasional ini akan berlangsung pada 19-21 November mendatang di Jakarta International Convention Center (JICC).
Mengusung tema “Strengthening Energy Resilience, Powering Sovereignty”, Electricity Connect 2025 dirancang sebagai platform strategis untuk menghimpun seluruh pemangku kepentingan ketenagalistrikan dari pemerintah, industri, investor, serta akademisi guna mendorong terciptanya solusi inovatif bagi masa depan sektor ketenagalistrikan Indonesia.
Ketua MKI, Evy Haryadi, mengungkapkan bahwa Electricity Connect 2025 merupakan forum strategis nasional yang dirancang sebagai titik temu antara kebijakan, teknologi, investasi, industri, dan pengembangan sumber daya manusia dalam memperkuat kemandirian sektor ketenagalistrikan Indonesia.
“Acara ini menjadi ajang konsolidasi kekuatan nasional untuk membangun sistem kelistrikan yang tangguh berdaulat dan berkelanjutan dalam menghadapi dinamika global,” kata Evy Haryadi dalam Launching Electricity Connect 2025 di Jakarta baru-baru ini.
Senada dengan itu, Ketua Panitia Pelaksana Electricity Connect 2025, Arsyadany G. Akmalaputri, menyampaikan bahwa tema yang diusung tahun ini selaras dengan Asta Cita pemerintah untuk mewujudkan ketahanan energi demi kedaulatan bangsa.
“Kami menghadirkan setiap pemangku kepentingan sektor energi. Mulai dari pemerintah, swasta, akademisi, di mana seluruh komunitas ini akan bersama-sama untuk saling sharing berbagi inovasi,” jelas Arsyadany.
“Sehingga, akan ada banyak solusi-solusi teknologi yang dihadirkan, dan ini semua adalah untuk merumuskan langkah konkret menuju ekosistem ketenagalistrikan yang andal, berkelanjutan, dan juga berpihak pada kemandirian nasional,” terangnya.
Ia menambahkan, Electricity Connect 2025 akan menggelar beberapa agenda utama seperti Panel dan Konferensi Tingkat Tinggi yang akan memberikan wawasan strategis dari para pembuat kebijakan dan pakar global.
Baca Juga: Diskon Listrik 50% Kembali? INDEF Prediksi Efeknya Dahsyat untuk Ekonomi Nasional
Selain itu, ada juga One-on-One Business Meeting, Supplier Gathering, MoU Signings hingga Professional Workshop.
"Electricity Connect 2025 nanti akan menjadi tempat yang tepat untuk menyamakan arah, untuk berbagi solusi dan juga menjalin kesepakatan yang berdampak bagi ketahanan dan kedaulatan energi Indonesia," tukas Arsyadany.
Berita Terkait
-
BPI Danantara dan Pemprov DKI Siap Wujudkan Proyek Energi Sampah November Ini
-
5 Rekomendasi Motor Listrik Murah Kuat Nanjak, Torsi Tinggi dan Bandel
-
5 Sepeda Listrik Harga Mulai Rp2 Jutaan, Tangguh dan Ramah Lingkungan
-
Dikadoi Raffi Ahmad Mobil Listrik Setara Rp 1 Miliar, Irfan Hakim Sampe Gak Ngerti Lagi
-
Komunitas MGEVC Rampungkan Touring 3 Kota, Buktikan Performa Mobil Listrik
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
- 3 Alasan Presiden Como Mirwan Suwarso Pantas Jadi Ketum PSSI yang Baru
- 5 Sepatu Nineten Terbaik untuk Lari, Harga Terjangkau Mulai Rp300 Ribu
Pilihan
-
Purbaya Mau Turunkan Tarif PPN, Tapi Dengan Syarat Ini
-
Isu HRD Ramai-ramai Blacklist Lulusan SMAN 1 Cimarga Imbas Kasus Viral Siswa Merokok
-
Sah! Garuda Indonesia Tunjuk eks Petinggi Singapore Airlines jadi Direktur Keuangan
-
Gaji Program Magang Nasional Dijamin Tak Telat, Langsung Dibayar dari APBN
-
Emas Terbang Tinggi! Harga Antam Tembus Rp 2.596.000, Cetak Rekor di Pegadaian
Terkini
-
Cairkan Relasi Lewat Night Golf: Bergeract Golf Club Satukan Sport dan Networking
-
Detik-Detik Ledakan Cengkareng Terekam CCTV: Puslabfor Turun Tangan Ungkap Penyebab!
-
DANA Kaget: Amplop Digital Kekinian Berisi Saldo Gratis Senilai Rp 380 Ribu, Ada di Sini
-
Mandiri Bakti Kesehatan Sasar 7.000 Penerima Manfaat di 12 Wilayah Indonesia
-
Dari Inovasi ke Kedaulatan: Langkah Nyata Menuju Ketahanan Energi Nasional