R tenggelam lantaran tidak bisa berenang. Mulanya, R bersama tiga rekan sebayanya asyik bermain layangan sekira pukul 15.00 WIB.
Kemudian mereka berpindah tempat ke pinggir sungai untuk bermain air.
Saat asyik bermain air, sandal jepit korban hanyut ke tengah sungai. Ia pun nekat mengambil sandal miliknya itu dengan menceburkan diri.
![Tim SAR bersama BPBD Kabupaten Tangerang mencari korban tenggelam, Selasa (8/9/2020). [Dok. BPBD Kabupaten Tangerang]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/09/08/84372-pencarian-korban-tenggelam.jpg)
Karena tidak bisa berenang, rekan korban berinisial S berusaha menolong dan langsung melompat ke tengah sungai.
Baca Juga:Miris, Selamatkan Sandal Jepit Hanyut di Sungai, Bocah Tangerang Tenggelam
Nahas, S ternyata juga tidak bisa berenang. Hal ini membuat kedua teman korban berteriak meminta pertolongan warga.
Teriakan tersebut didengar seorang warga bernama Sukandi yang langsung berusaha menolong kedua bocah yang sudah terseret arus ke tengah sungai.
Namun, Sukandi hanya bisa menyelamatkan bocah S. Saat ditemukan S dalam posisi terbalik, kaki di atas dan kepala di bawah sungai.
Kontributor : Ridsha Vimanda Nasution
Baca Juga:Pria Ini Tenggelam setelah Foto Bersama Kekasih dan Saling Ungkapkan Cinta