Puncak Bogor Hujan Lebat, Waspada Cuaca Ekstrem Disertai Angin

Polisi memberlakukan sistem satu arah (one way) dari arah Puncak Bogor menuju Jakarta per pukul 13.00 WIB.

Rizki Nurmansyah
Sabtu, 31 Oktober 2020 | 16:07 WIB
Puncak Bogor Hujan Lebat, Waspada Cuaca Ekstrem Disertai Angin
Hujan lebat di wilayah Puncak Bogor, Sabtu (31/10/2020). [Suara.com/Andi Ahmad Sulaendi]

SuaraJakarta.id - Wilayah Puncak Kabupaten Bogor, Jawa Barat diguyur hujan lebat pada Sabtu (31/10/2020) sekitar pukul 13.00 WIB.

Kepala Stasiun Meteorologi Citeko, Asep Firman Ilahi mengatakan, wilayah Bogor berpotensi hujan ringan sampai lebat.

"Prakiraan cuaca hari ini untuk Bogor, potensi hujan sedang hingga lebat terjadi di Kabupaten Bogor bagian Timur. Hujan sedang di Kabupaten Bogor bagian Utara, dan Selatan. Sedangkan untuk Kota Bogor umumnya berpotensi hujan sedang," katanya kepada SuaraJakarta.id saat dihubungi.

Ia pun menghimbau, kepada masyarakat yang sedang berlibur ke kawasan Puncak Bogor agar tetap waspada.

Baca Juga:Hari ke-4 Libur Panjang, 12 Wisatawan Puncak Bogor Reaktif Corona

Karena, berdasarkan prediksi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Citeko, Cisarua, Kabupaten Bogor, hujan ekstrem yang disertai angin dimungkinkan bisa terjadi.

"Kami menghimbau kepada masyarakat yang sedang berwisata di Puncak Kabupaten Bogor wilayah Selatan, selalu waspada akan terjadinya hujan ekstrem yang disertai angin kencang dan petir," himbaunya.

Untuk perkiraan cuaca esok hari, Minggu (1/11/2020), BMKG Stasiun Citeko memprediksi, wilayah Kabupaten Bogor berpotensi hujan ringan di siang hari, begitupun di Kota Bogor.

"Untuk besok perkiraan cuaca, umumnya untuk wilayah Kabupaten Bogor berpotensi hujan ringan. Hujan sedang diprakirakan terjadi di Kota Bogor, diantaranya Kecamatan Bogor Utara, Bogor Barat, Bogor Tengah dan Bogor selatan," jelasnya.

"Di Kabupaten Bogor berpotensi hujan sedang terjadi di Kecamatan Ciomas, Tenjolaya, Darmaga, Ciampea, Cibungbulang, Semplak, dan Leuwiliang," sambung Asep Firman Ilahi.

Baca Juga:Puncak Arus Balik Libur Panjang Diprediksi Terjadi Hari Ini dan Besok

Lalu lintas Jalan Raya Puncak Bogor tepatnya di Gadog Ciawi terpantau ramai lancar, Sabtu (31/10/2020). [Suara.com/Andi Ahmad Sulaendi]
Lalu lintas Jalan Raya Puncak Bogor tepatnya di Gadog Ciawi terpantau ramai lancar, Sabtu (31/10/2020). [Suara.com/Andi Ahmad Sulaendi]

One Way Puncak - Jakarta

Pantauan SuaraJakarta.id, kondisi hujan lebat terjadi di Jalan Raya Puncak Bogor di pos Polisi Gadog Ciawi.

Terlihat di CCTV pos Polisi Gadog Ciawi juga, kondisi arus lalu lintas di Jalan Raya Puncak Bogor terjadi kepadatan di beberapa titik.

Seperti di simpang Taman Safari Indonesia (TSI), Gunung Mas, Kebun Teh, Pasar Cisarua, Kecamatan Cisarua, dan tanjakan dekat wisata Cimory Megamendung.

Hal itu membuat anggota Satlantas Polres Bogor memberlakukan sistem satu arah (one way) dari arah Puncak Bogor menuju Jakarta per pukul 13.00 WIB.

Bendungan Katulampa Normal

Sementara itu, tinggi muka air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendungan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor normal.

"Untuk saat ini TMA di Bendungan Katulampa masih normal, 50 cm dengan keadaan hujan ringan," kata Kepala Pengawas Bendung Katulampa, Andi Sudirman saat dihubungi, Sabtu (31/10/2020).

Tinggi muka air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendungan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Sabtu (31/10/2020). [Ist]
Tinggi muka air (TMA) Sungai Ciliwung di Bendungan Katulampa, Kecamatan Bogor Timur, Kota Bogor, Sabtu (31/10/2020). [Ist]

Namun, ia menyarankan kepada masyarakat yang rumahnya berada di dekat pinggiran Sungai Ciliwung agar tetap waspada. Karena, hujan saat ini masih berlangsung.

"Saya imbau kepada masyarakat yang rumahnya berada di pinggiran Sungai Ciliwung agar tetap waspada," tukasnya.

Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak