Sekretaris Bidang Sosial dan Kebencanaan DPP PKB itu menjelaskan, alasan PKB ingin menggaet Rafi Ahmad dan Agnes Mo karena keduanya memiliki potensi menjadi seorang pemimpin, khususnya di Jakarta.
“Mereka berdua, Agnes dan Raffi, jika menjadi pemimpin akan punya empati yang kuat pada nasib dan kehidupan rakyatnya,” ujarnya.
Sementara itu internal PKB, dia menjelaskan, sudah ada langkah persiapan menghadapi Pilkada Jakarta yaitu menyiapkan kader-kader potensial untuk maju dalam kontestasi tersebut.
Luqman mencontohkan kader PKB yang potensial antara lain Jazilul Fawaid (Wakil Ketua MPR), Faisol Reza (Ketua Komisi VI DPR), Cucun Ahmad Syamrizal (Ketua FPKB DPR), dan Hasbiyallah Ilyas (Ketua DPW PKB DKI Jakarta). (Antara)
Baca Juga:PKB Lirik Raffi Ahmad dan Agnes Mo, Untuk Pilgub DKI 2024