Seruan Boikot Indomaret, Kasir: Gak Ngaruh Sama Sekali

Aktivitas jual beli di Indomaret Setiabudi itu berjalan seperti biasa.

Rizki Nurmansyah | Yaumal Asri Adi Hutasuhut
Kamis, 27 Mei 2021 | 20:23 WIB
Seruan Boikot Indomaret, Kasir: Gak Ngaruh Sama Sekali
Aktivitas jual-beli di Indomaret di Jalan Guntur, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan, berjalan normal meski ada seruan boikot Indomaret dari serikat buruh KSPI dan FSPMII, Kamis (27/5/2021). [Suara.com/Yaumal Asri Adi Hutasuhut]

Sementara itu, berdasarkan pantauan Suara.com, di lokasi, sekitar pukul 18.00 WIB, aktivitas jual beli di Indomaret Setiabudi itu berjalan seperti biasa.

Setidaknya ada sekitar 10 orang pembeli di dalam toko. Mereka terlihat sibuk belanja memilih produk yang akan dibeli.

Sesekali terlihat juga beberapa orang keluar-masuk toko. Di area luar, terparkir sejumlah sepeda motor dan mobil milik para pembeli.

Diberitakan sebelumnya, KSPI mendukung keputusan FSPMI untuk melakukan kampanye boikot Indomaret.

Baca Juga:Pegawai Indomaret di Tebet Pilih Kerja daripada Ikut Aksi Boikot

“Kampanye boikot Indomaret dimulai dengan dilakukannya aksi pada hari Kamis tanggal 27 Mei 2021 di depan perusahaan PT Indomarco Prismatama yang ada di Jakarta Utara,” kata Presiden KSPI Said Iqbal di Jakarta, Rabu (26/5/2021).

“Setelah aksi tanggal 27 Mei, maka hari-hari selanjutnya akan dilakukan kampanye boikot Indomaret di seluruh Indonesia apabila Anwar Bessy tidak dibebaskan,” lanjutnya.

Aksi boikot Indomaret dilakukan setelah pekerja PT Indomarco Prismatama (Indomaret Group) di Jakarta Utara, Anwar Bessy saat ini harus menjalani persidangan di Pengadilan Negari Jakarta Pusat.

Hal itu karena dilaporkan secara pidana oleh pihak perusahaan akibat rusaknya dinding gypsum saat buruh menuntut THR dibayarkan seperti tahun-tahun sebelumnya.

Baca Juga:Indomaret Manis Tangerang Aman dari Boikot, Buruh dan Karyawan Ramai Belanja

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak