Bakar Duit Rp 28 Miliar Jalur Sepeda, Anies Disindir Mimpi Jadi Presiden

28 miliar rupiah, men. Akhirnya harus dibongkar. Bahagia warganya, kaya kontraktornya, cuitnya melalui akun @Dennysiregar7.

Pebriansyah Ariefana
Jum'at, 18 Juni 2021 | 07:50 WIB
Bakar Duit Rp 28 Miliar Jalur Sepeda, Anies Disindir Mimpi Jadi Presiden
Pesepeda melintasi jalur khusus sepeda di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Sabtu (5/6/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

SuaraJakarta.id - Rencana pembongkaran jalur sepeda Jakarta senilai Rp 28 miliar dikritik pegiat media sosial Denny Siregar. Sasarannya ke Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Kata Denny, dana yang dihabiskan untuk pembuatan jalur sepeda tersebut terbilang banyak, yakni Rp 28 miliar. Namun sayangnya harus berakhir dibongkar.

“28 miliar rupiah, men. Akhirnya harus dibongkar. Bahagia warganya, kaya kontraktornya,” cuitnya melalui akun @Dennysiregar7.

Denny Siregar lebih lanjut mengingatkan Anies soal beberapa jalur dan proyek yang dibongkar oleh Pemprov DKI Jakarta.

Baca Juga:COVID-19 di Jakarta Meroket, Anies Minta Perkantoran di Zona Merah WFH 75 persen

“Jaring hitam dibongkar, patung bambu dibongkar, jalur sepeda permanen dibongkar,” lanjut Denny Siregar.

Anies Baswedan (Instagram @aniesbaswedan)
Anies Baswedan (Instagram @aniesbaswedan)

Denny Siregar membahas perihal masuknya Anies dalam bursa capres 2024 yang akhir-akhir ini disoroti masyarakat.

Menurut Denny Siregar, Anies seharusnya tidak bermimpi untuk maju menjadi calon presiden.

Mengingat kinerja Anies masih perlu diperbaiki dan belum memumpuni untuk memimpin negara.

“Udah jelas enggak bisa kerja, tapi mimpi jadi Presiden. Bisa-bisa nanti Freeport juga di bongkar,” pungkasnya.

Baca Juga:Kasus Covid-19 Meroket, DPRD DKI Minta Anies Tak Paksakan Gelar Uji Coba PTM

Sebagai informasi, jalur sepeda permanen yang dibuat oleh Pemprov DKI Jakarta ini dikabarkan sedang akan segera dibongkar.

Pesepeda melintasi jalur khusus sepeda di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Sabtu (5/6/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]
Pesepeda melintasi jalur khusus sepeda di Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta, Sabtu (5/6/2021). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

Informasi tersebu disampaikan langsung oleh Wakil Ketua Komisi III DPR Ahmad Sahroni yang mengusulkan agar jalur sepeda permanen di Jalan Jenderal Sudirman dan M.H. Thamrin dibongkar.

Pembongkaran tersebut akan dilakukan mengingat jalur tersebut menimbulkan diskriminasi antara pengguna sepeda road bike, sepeda seli, maupun pengguna jalan lainnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini