SuaraJakarta.id - Ancaman kekerasan terhadap wartawan dilakukan Kadispora Tangsel Entol Wiwi Martawijaya, Selasa (22/6/2021). Ancaman itu terjadi usai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tangerang Selatan itu diperiksa Kejaksaan Negeri Tangsel.
Pemeriksaan Kadispora Tangsel ini terkait dugaan kasus korupsi dana hibah KONI Tangsel yang telah menyeret Bendahara KONI Tangsel SHR dan Ketua KONI Tangsel Rita Juwita sebagai tersangka.
Aksi ancaman kekerasan terhadap wartawan lokal Kabar6.com ini akibat Wiwi kesal karena merasa pemberitaan selama ini tak pernah ada konfirmasi langsung ke dirinya.
"Yang mana namanya Yudi, Yudi Babeh. Ke mari sekarang," kata Wiwi menanyakan ke sejumlah awak media.
Baca Juga:Usai Diperiksa di Kejari, Kadispora Tangsel Ancam Pukul Seorang Wartawan
Pertanyaan Wiwi kemudian dijawab oleh wartawan yang dimaksud.
"Saya pak," kata Yudi.
Usai mendengar itu, Wiwi sontak langsung mengarahkan kepalan tinju tangan kanan ke arah muka Yudi yang ada di sebelah kirinya.
"Gua sikat nih," ungkap Wiwi emosi.
Mendapat ancaman pemukulan itu, Yudi terkejut melihat aksi Kadispora Tangsel.
Baca Juga:Pulang dari Luar Daerah, Warga Tangsel Wajib Karantina 5 Hari, Biaya Tanggung Sendiri
"Galak amat pak," timpal Yudi.
- 1
- 2