Viral Maling Gasak 2 Motor di Parkiran Depan Mall Taman Anggrek, Milik Karyawan dan Ojol

Ada dua motor yang hilang dalam waktu bersamaan di kawasan parkir khusus ojol.

Rizki Nurmansyah
Kamis, 09 Juni 2022 | 15:07 WIB
Viral Maling Gasak 2 Motor di Parkiran Depan Mall Taman Anggrek, Milik Karyawan dan Ojol
Lokasi parkir hilangnya dua motor dalam waktu bersamaan di depan Mall Taman Anggrek, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis (9/6/2022). [Suara.com/Faqih Fathurrahman]

SuaraJakarta.id - Aksi pencurian kendaraan bermotor kembali terjadi di wilayah Jakarta Barat. Kali ini terjadi di parkiran khusus ojek online (Ojol) di depan Mall Taman Angrek, Jakarta Barat.

Aksi tersebut viral lantaran terekam kamera pengawas atau CCTV dan diunggah di media sosial instagram. Salah satunya diunggah akun @merekamjakarta pada Rabu (8/6/2012).

Dalam akun tersebut, disebutkan pencurian itu terjadi pada Selasa (7/6/2022).

Sugeng (27) salah satu driver ojol yang suka mangkal di lokasi membenarkan adanya peristiwa tersebut.

Baca Juga:Viral Keluarga Naik Sepeda Modifikasi Mirip Motor, Helmnya Bikin Salah Fokus

Ia mengatakan, ada dua motor yang hilang dalam waktu bersamaan di kawasan parkir khusus ojol.

"Ada dua (motor hilang), (milik) karyawan sama ojol," katanya di sekitar lokasi parkir, Kamis (9/6/2022).

Parkiran ini, kata Sugeng, memang bukan parkir resmi pihak Mall Taman Angrek.

Namun parkiran tersebut sengaja dibuat oleh pihak pengelola mall untuk ojol agar memudahkan para ojol menjempur dan mengantar pesanan tanpa dikenakan biaya parkir.

Pantauan Suara.com, di lahan parkir tersebut memang tidak ada petugas yang berjaga. Palang untuk penjagaan keluar masuk kendaraan pun tidak ditemukan.

Baca Juga:Jambret Kalung Anak di Cijantung Ternyata Sempat Ditegur Emak-emak, Pelaku Pura-pura Jajan Sosis

Sementara itu, Kanit Reskrim Polsek Iptu Tri Bintang Baskoro mengatakan, pihaknya masih melakukan pengecekan terkait peristiwa itu.

"Iya, sedang kita telusuri," pungkasnya.

Kontributor : Faqih Fathurrahman

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak