Bikin Macet, Polisi Normalisasi Kegiatan Citayam Fashion Week di Dukuh Atas

Polisi berharap muda-mudi tersebut tidak setiap hari melakukan kegiatan Citayam Fashion Week.

Rizki Nurmansyah | Muhammad Yasir
Senin, 25 Juli 2022 | 21:24 WIB
Bikin Macet, Polisi Normalisasi Kegiatan Citayam Fashion Week di Dukuh Atas
Keramaian warga melihat peragaan busana Citayam Fashion Week di kawasan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Senin (25/7/2022). [Suara.com/Alfian Winanto]

SuaraJakarta.id - Kegiatan peragaan busana Citayam Fashion Week (CFW) sempat menimbulkan kemacetan di sekitar Jalan Dukuh Atas, Jakarta Pusat, Senin (25/7/2022).

Akibat daripada itu aparat kepolisian melakukan normalisasi di area tersebut untuk mengurai kemacetan.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Komarudin mengungkap kemacetan terjadi sekitar pukul 18.30 WIB. Atau di waktu pulang kerja perkantoran.

"Jadi tadi karena terlalu ramai berbarengan dengan jam pulang kantor. Makanya di situ kita normalisasi kepadatan aktivitas itu," kata Komarudin kepada wartawan, Senin (25/7/2022).

Baca Juga:Viral Pemotor Protes Citayam Fashion Week: Kasihan Warga Sini Mau Keluar Rumah Susah

Menurut Komarudin, kemacetan bukan serta-merta disebabkan oleh kegiatan Citayam Fashion Week.

Melainkan juga adanya pihak-pihak yang hendak mendokumentasikan kegiatan tersebut hingga turun ke jalan.

"Mereka itu bukan hanya yang catwalk tapi yang dokumentasi, yang foto sudah masuk ke jalan. Makanya tidak bisa dilalui. Kita normalisasikan dulu sambil kita kasih imbauan supaya mereka peduli dengan aktivitas masyarakat lain," katanya.

Polisi berharap muda-mudi tersebut tidak setiap hari melakukan kegiatan Citayam Fashion Week.

"Seperti yang sudah disampaikan oleh Wagub (DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria) harapannya mereka tidak tiap hari. Tapi ini di hari kerja tetap padat juga," pungkasnya.

Baca Juga:Wadahi Remaja CFW, Menparekraf Sandiaga: Siapa Tahu Suatu Saat Tampil di Paris Fashion Week

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini