Heru Pastikan Pengerjaan Proyek Sodetan Kali Ciliwung Terus Berlanjut

Di tengah pengerjaan proyek, pemerintah masih berupaya menyelesaikan pembebasan lahan di Kanal Banjir Timur, Kebon Nanas, Jakarta Timur.

Siswanto | Fakhri Fuadi Muflih
Jum'at, 02 Desember 2022 | 14:27 WIB
Heru Pastikan Pengerjaan Proyek Sodetan Kali Ciliwung Terus Berlanjut
Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono (Pemprov DKI Jakarta)

SuaraJakarta.id - Penjabat  Gubernur Jakarta Heru Budi Hartono memastikan pembuatan sodetan Kali Ciliwung terus berlanjut. Saat ini, pengerjaan proyek untuk penanggulangan banjir ini sudah mencapai 62 persen.

"Kami di sini untuk memastikan bahwa selama ini yang terhambat, belum berjalan kami pastikan sudah bisa berjalan," ujar Heru, Jumat (2/11/2022).

Sebelumnya, pengerjaan proyek berhenti di era Gubernur Anies Baswedan.

Proyek sodetan Kali Ciliwung merupakan proyek pembuatan gorong-gorong raksasa sepanjang 1,2 kilometer untuk mengalirkan air. Sodetan ditargetkan selesai dan dapat digunakan April tahun 2023.

Baca Juga:Semua Masjid di Jakarta Diminta Setor 50 Persen Infak Jumatnya ke Rekening Ormas untuk Cianjur Sudah Disetujui Heru Budi

"Di sini ada dua outlet (titik keluarnya air), yang di bawah ini terowongan, sudah hampir selesai dan fungsinya sekitar bulan Februari, Maret, atau paling lambat April," kata Heru.

Di tengah pengerjaan proyek, pemerintah masih berupaya menyelesaikan pembebasan lahan di Kanal Banjir Timur, Kebon Nanas, Jakarta Timur.

Heru berencana meminta dilakukan kembali pengukuran penetapan lokasi area outlet yang lahannya akan dibebaskan.

Jika terjadi sengketa pembebasan lahan dengan warga, pemerintah akan mengambil langkah konsinyasi atau menitipkan biaya ganti rugi pembebasan lahan ke pengadilan.

"Jika ada pihak-pihak yang bersengketa, maka sesuai aturan kami akan melakukan konsinyasi dan proyek tetap berjalan," kata dia.

Baca Juga:Warga Kampung Bayam Protes Bikin Tenda di Balai Kota, Heru Budi Bakal Bicarakan Tarif Sewa dengan Jakpro

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini