Faizal R. Djoemadi memastikan lagi dengan menghitung uang yang akan diterima nenek Tinap dan kemudian memberikan seluruh bantuan yang berhak diterima nenek TInap. Perekaman digital yang dilakukan petugas pos ketika penyaluran menjadi alat penunjang utama data2 dari lapangan. Validasi dari perekaman digital yang real time ini menegaskan bahwa penyaluran bansos yang dilakukan Pos Indonesia mempunyai akuntabilitas yang tinggi.
Pemerintah dari BPK hingga Presiden memberi apresiasi pada kinerja Pos, yang utamanya bisa menghadirkan validasi data yang akuntabel. Mengetahui data yang real time hingga foto biometrik dari KPM, Thohir berseloroh dengan selesainya semua masalah.
“Kalu sudah seperti ini, selesai sudah semua masalah. Semua data yang detil bisa langsung dimonitoring,” kata Thohir.
KPM lansia lainnya, Karsih, yang ditemui di rumahnya, mengatakan hal senada dengan Tinap. Karsih yag tinggal di kawasan paling terdampak debu piroklastik ini senang mendapat bantuan langsung tunai dari pemerintah.
Baca Juga:BAF Caring for Children 2022 Bantu Puluhan Penyandang Disabilitas di Indonesia
Harapannya, bantuan bisa terus digulirkan pemerintah utnuk warga yang membutuhkan uluran tangan seperti halnya dia.