Polisi Masih Buru Aktor Intelektual Kerusuhan Jakarta

Polda Metro Jaya masih memburu aktor intelektual kerusuhan dan unjuk rasa yang anarkis

Muhammad Yunus
Senin, 08 September 2025 | 20:10 WIB
Polisi Masih Buru Aktor Intelektual Kerusuhan Jakarta
Pengunjuk rasa mencoba menyelamatkan rekannya saat aksi unjuk rasa di Jalan Letjend S Parman, depan Gedung DPR, Jakarta, Senin (25/8/2025). [Suara.comANTARA]
Baca 10 detik
  • 43 Orang Ditetapkan Tersangka dalam Kerusuhan Jakarta
  • Polisi Intensifkan Pendalaman Kasus Kerusuhan
  • Belum mengungkap jaringan di balik aksi anarkis

SuaraJakarta.id - Polda Metro Jaya masih memburu aktor intelektual kerusuhan dan unjuk rasa yang anarkis di Jakarta beberapa hari lalu.

"Upaya-upaya Kepolisian terus dilakukan, pengejaran atau perburuan terhadap aktor utama di balik kerusuhan yang terjadi. Ini masih terus dilakukan," ujar Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Polisi Ade Ary Syam Indradi di Jakarta, Senin 8 September 2025.

Selain aktor intelektual, pihaknya juga terus memburu para pelaku yang melakukan aksi kekerasan serta tindakan anarkis.

"Jadi komitmen Polda Metro Jaya untuk terus memburu para pelaku yang melakukan aksi kekerasan, tindakan anarkis yang menyebabkan terjadi kerusuhan itu, terus diburu," kata Ade Ary.

Baca Juga:Kasus Pembunuhan Anak di Pondok Pinang Dihentikan! Ini Alasan Polisi

Terkait jumlah tersangka yang diamankan, Ade Ary mengatakan, Kepolisian masih terus melakukan pendalaman.

"Menindaklanjuti arahan dari instruksi Presiden dan Kapolri untuk memberikan perlindungan kepada masyarakat, untuk memberikan rasa aman. Maka upaya upaya Kepolisian terus dilakukan," katanya.

Ini terus masih dilakukan pendalaman terus. "Mohon waktu, tim masih bekerja," katanya.

Sebelumnya, Polda Metro Jaya telah menetapkan 43 tersangka karena diduga terkait aksi anarkis di gedung DPR/MPR RI, Gelora Senayan, Tanah Abang dan lokasi lainnya di Jakarta sejak 25 Agustus hingga 31 Agustus 2025.

“Tersangka ini terbagi dalam dua klaster yakni penghasutan agar orang berbuat anarkis dan pelaku anarkis,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Polisi Ade Ary dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Kamis (4/9) malam.

Baca Juga:Titik Rawan Jakarta Barat Dijaga Ketat! Polres Kerahkan Personel Gabungan

Dari 43 tersangka itu sebanyak 38 orang sudah ditahan, satu orang masih dalam pencarian dan satu tersangka ditahan Direktorat Reserse Kriminal Siber Polda Metro Jaya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini