SuaraJakarta.id - Polisi masih melakukan pemeriksaan saksi-saksi terkait dugaan pembunuhan seorang janda muda bernama Hayati di Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan.
Salah satu saksi yang dibawa polisi dan diperiksa adalah Sigit, rekan dari terduga pelaku MN.
Hal itu dibenarkan Kasatreskrim Polres Kota Tangerang Selatan AKP Muharram Wibisono.
"Penyidik masih melakukan pemeriksaan terhadap saksi-saksi," katanya dikonfirmasi melalui WhatsApp, Rabu (26/8/2020).
Baca Juga: Janda Hayati Tewas Telanjang, Membusuk di Kost Penuh Tenggorak Bajak Laut
Hal senada diungkapkan Kapolsek Pondok Aren AKP Riza Sativa.
Menurutnya, saat ini Sigit masih di Polsek Pondok Aren untuk dimintai keterangan.
"Masih dalam proses penyelidikan dan penyidikan terhadap yang bersangkutan," ujarnya.
Riza menegaskan, saat ini status Sigit masih sebagai saksi dan tidak ditahan.
"Kan ada prosesnya. Masih kita periksa, nanti kalau memang yang bersangkutan naik status menjadi tersangka nanti akan kita infokan bersama-sama dengan yang sedang kita cari (MN-red)," tegasnya.
Baca Juga: Polisi Telisik Dugaan Janda Hayati Diperkosa Sebelum Dibunuh
Sementara soal hubungan MN dengan Sigit, Riza enggan memaparkannya.
Pihaknya baru mau mengungkapkan setelah berhasil menangkap MN, terduga pelaku pembunuhan terhadap janda Hayati.
"Nanti saya jelasin ya. (Sigit) belum dinyatakan sebagai tersangka. Kita masih melakukan penyelidikan dan penyidikan," pungkasnya.
Numpang Tidur
Terpisah, Imey (37) tetangga terduga pelaku MN mengatakan, sebelum penemuan mayat Hayati, ada salah seorang rekan MN yang datang ke kontrakan tersebut.
"Sebelumnya memang ada rekan MN yang datang, namanya Sigit. Kira-kira Senin pagi datang ke kontrakan. Karena memang dia menumpang tidur di kontrakan tersebut," kata Imey.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Viral Kisah Mayat Berjalan, YouTuber Lentera Malam Kasih Tanggapan Mengejutkan
-
Justin Hubner Ramai Dikritik: Fokus ke Bola Dulu, Baru Mikir Janda
-
Duda Dan Janda, Dedi Mulyadi Beri Ayu Ting Ting Pilihan Barak Militer Atau KUA
-
Aksi Keji Pembunuh Mayat Dalam Karung di Tangerang: Hantam Korban Pakai Shockbreaker
-
Tak Hanya Sakit Hati! Ada Motif Terselubung Pembunuh Mayat Dalam Karung di Tangerang
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
Terkini
-
Cuan Bareng! Akhir Pekan Ini Klaim Saldo DANA Kaget hingga Rp749 Ribu Buat Nongkrong Tambah Seru
-
Sekarang Juga, Ada Saldo DANA Kaget Gratis Masuk ke Akun e-Walletmu
-
Bank Mandiri Raih Prestasi Global: The Best Trade Finance Bank in Indonesia dari The Asian Banker
-
Ada 23 Titik Pencemaran Lingkungan di Sungai Cirarab Tangerang, Menteri LH Tindak 5 Perusahaan
-
Rahasia DANA Kaget Terbongkar, Begini Cara Raih Ratusan Ribu Rupiah Tiap Bulan