SuaraJakarta.id - Istri Wali Kota Depok Mohammad Idris diduga tertular virus corona dari sebuah klaster kantor kecamatan yang ada di Serang, Banten
Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengungkapkan bahwa istrinya, Elly Farida positif terpapar virus corona dari klaster sebuah kantor kecamatan.
Ia mengungkapkan, kala itu, sang istri Elly Farida sempat berkumpul dengan warga di sebuah kantor kecamatan.
"Pertama saya tahu dikasih informasi bahwa ada klaster baru di kantor kecamatan didatangi ibu (Elly Farida). Pas itu ibu ada di Serang, Banten rumah anak saya. Saya WhatsApp bahwa ada klaster baru di kantor kecamatan," kata Wali Kota Idris di DPD PKS Jalan Margonda, Depok.
Ia mengatakan, usai memberi tahu melalui WhatsApp, Elly kemudian langsung pulang ke Depok. Di mana saat itu kondisi sudah malam dan Idris pun langsung tidur.
Paginya, kata Idris, istrinya langsung melakukan isolasi mandiri di ruangan perpustakaan rumahnya di kawasan Kecamatan Cilodong.
"Pas saya bangun. Tiba-tiba ibu gak ada. Ibu isolasi mandiri di ruang perpustakaan. Khawatir terhadap dirinya dan keluarga. Feeling ibu sudah ada pasti menularkan ke orang lain pas malam itu. Malam tidak satu ranjang, pisah ranjang dengan saya. Dalam konteks ini. Kalau satu ranjang positif benaran saya," tutur Idris.
Setelah itu, Idris meminta untuk semua keluarga, anak, cucu, asisten, sopir, termasuk petugas Satpol PP yang berada di rumahnya untuk mengikuti tes swab PCR.
Termasuk anaknya yang tinggal di Serang, Banten usai dikunjungi istrinya karena dirinya merasa khawatir. Apalagi, sang anak tengah hamil muda.
Baca Juga: Istri Wali Kota Depok Mohammad Idris Positif Corona
"Setelah dites swab PCR, ibu positif Covid-19. Dan ada tujuh orang seperti sopir, ajudan, asisten saya dan ibu positif, " kata dia.
Idris mengatakan, istrinya kini sudah isolasi di rumah sakit. Lalu ada dua orang juga dirawat di rumah sakit.
"Sisanya asisten dan ajudan saya isolasi mandiri di rumah. Alhamdulillah, saya, anak, dan cucu negatif usai dites swab," ucap Idris.
Idris juga menginfokan bahwa kondisi istrinya saat ini dalam keadaan sehat dan menunjukkan perkembangan baik.
"Kondisi ibu sehat, pas diukur tensi darah 119 , itu normal. Lebih penting itu oksigen dalam darah yang masuk ke paru-paru. Kalau ibu sekarang ini 92, kalau normal 95 . Lalu kalau drop di bawah 70 dalam kondisi Covid-19, " Idris menambahkan.
Kontributor : Supriyadi
Berita Terkait
-
Tambah 188 Orang, RSD Wisma Atlet Rawat 1.526 Pasien Positif Covid-19
-
Bioskop Segera Dibuka, Ahli Temukan Risiko Penularan di Kantor Lebih Tinggi
-
Pemkot Bogor Tak Akan Izinkan Bioskop Beroperasi, Walkot: Terlalu Beresiko
-
Ini Alasan Kenapa Isolasi Covid-19 Harus 14 Hari
-
Novacyt Luncurkan Tes Pembeda Covid-19 dan Influenza
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott Kembali Disambut Rizky Ridho Hingga Yakob Sayuri
- Pemain Keturunan Rp260,7 Miliar Bawa Kabar Baik Setelah Mauro Zijlstra Proses Naturalisasi
- 4 Pilihan Alas Bedak Wardah yang Bikin Glowing dan Tahan Lama, Murah tapi Berkualitas!
- 4 Rekomendasi Sepatu Running Adidas Rp500 Ribuan, Favorit Pelari Pemula
- 6 Rekomendasi Lipstik yang Tahan Lama Terbaik, Harga Terjangkau Mulai Rp30 Ribuan
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Xiaomi RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik 2025
-
Bertemu Rocky Gerung, Kapolri Singgung Pepatah Tentang Teman dan Musuh
-
3 Rekomendasi HP Murah Samsung RAM Besar 8 GB Memori 256 GB, Harga Cuma Rp 2 Jutaan
-
9 Sepatu Lari Murah Rp500 Ribu ke Bawah di Shopee, Performa Nyaman Desain Keren!
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Memori 256 GB, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Mas Dhito Tegaskan Koperasi Merah Putih Tak Boleh Ditunggangi Politik
-
Kartu Kredit Digital: Tren Baru Anak Muda, Banjir Promo tapi Awas Jebakan 'Boncos'!
-
Investasi Emas Digital vs Kripto: Mana Lebih Aman di 2025?
-
Rekomendasi Bengkel Mobil Terbaik di Jakarta untuk Mobil Bekas
-
Akselerasi Transaksi Kartu Kredit dan Dorong Gaya Hidup Digital, Mandiri Traveloka Card Tampil Baru